Kapal Roro Docking Sebulan
SEMARAPURA, NusaBali
Kapal Motor Penumpang (KMP) Roro (roll on-roll off) Nusa Jaya Abadi yang melayani penyeberangan dari Pelabuhan Padangbai, Karangasem-Pelabuhan Mentigi, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung dan sebaliknya menjalani docking sejak Minggu (16/10).
Docking rutin setiap tahun untuk pemeliharaan kapal roro. Docking selama satu bulan di Surabaya, Jawa Timur. Kadis Perhubungan Klungkung I Nyoman Sucitra mengatakan, anggaran docking kapal roro tahun 2022 sebesar Rp 1,8 miliar. Anggaran ini fokus untuk komponen prioritas. Anggaran docking tahun ini lebih sedikit dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp 2,4 miliar. Docking tahun lalu meliputi pemeliharaan mesin, ramdoor, deck, dan alat keselamatan. “Docking selama satu bulan di Surabaya,” kata Sucitra, Selasa (25/10). Buat sementara penyebrangan barang ke Nusa Penida melalui pengoperasian dua unit Landing Craft Tank (LCT). Penyeberangan orang dengan fast boat bisa di pelabuhan tradisional Pantai Desa Kusamba dan Pelabuhan Sanur, Denpasar.
Sucitra menjelaskan, docking kapal roro melalui proses verifikasi survei dari Badan Klasifikasi Indonesia. Verifikasi sebelum docking, pada saat docking hingga prosesnya selesai. “Kalau sudah memenuhi survei, mendapatkan klasifikasi layak laik laut,” jelas Sucitra. Kapal roro sangat diperlukan oleh masyarakat, khususnya warga Nusa Penida untuk transportasi orang maupun barang. “Dengan adanya kapal LCT dan fast boat penyeberangan barang dan orang bisa tetap berjalan,” ujar Sucitra. *wan
1
Komentar