nusabali

Puluhan Anak Ikuti 'Tribute to Hero Kids Competition' Plaza Renon

  • www.nusabali.com-puluhan-anak-ikuti-tribute-to-hero-kids-competition-plaza-renon

DENPASAR, NusaBali
Atrium Plaza Renon Denpasar ramai oleh anak-anak bersama orangtuanya, Minggu (6/11).

Sejak pagi hingga sore mereka mengikuti sejumlah lomba yang bertajuk ‘Tribute to Hero Kids Competition’. Kegiatan tersebut juga merupakan bagian dari program November Ria yang digelar Plaza Renon.

Marketing Communication Plaza Renon Putri Handayani, mengatakan Tribute to Hero Kids Competition digelar dalam rangka menyambut Hari Pahlawan 10 November. Pelaksanaannya sengaja diambil akhir pekan, untuk memberi kesempatan anak dan orangtuanya memanfaatkan waktu luangnya. Putri menyebut segmen keluarga adalah salah satu pengunjung terbesar Plaza Renon.

“Anak-anak kita buatkan sebuah event lomba agar orangtuanya juga bisa mengantar, jadinya bisa berekreasi bareng di Plaza Renon sambil lomba,” ucap Putri.

Lomba diikuti sekitar 40-an anak-anak dengan rentang usia balita hingga remaja, bergantung kategori lomba yang diikuti. Ada enam kategori lomba yang diadakan meliputi Lomba Mewarnai, Berhitung Cepat, Lomba Fashion Show Casual, Lomba Fashion Show Busana Merah Putih, Lomba Menyanyi, dan Fotogenik.

Sebelum menggelar Tribute to Hero Kids Competition, Plaza Renon telah mengadakan kegiatan Student Performance Indice Music Vol 27 serangkaian November Ria, pada 5 November 2022. Masih dalam November Ria, rencananya akan digelar Plaza Satnight Market pada 12-13 November dan 19-20 November 2022. Selain itu ada juga ada kegiatan Final Regional Bali Louhan Competition 2022 pada 16-20 November 2022. Ditutup dengan lomba bertajuk Happy Crawling Baby and Photogenic Competition pada 26-27 November 2022.

Salah satu orangtua yang anaknya mengikuti Lomba Fashion Show Merah Putih, Putu Rintiyani, 31, berharap dengan mengikuti lomba-lomba seperti ini bisa mengasah mental anaknya serta meraih prestasi.

Perempuan yang bekerja sebagai karyawan swasta ini mengapresiasi kegiatan yang digelar Plaza Renon dalam mendukung pengembangan bakat anak-anak. “Dengan sering tampil di panggung bisa meningkatkan rasa percaya diri anak,” ujar perempuan yang tinggal di Sanur ini. *cr78

Komentar