Dukung KTT G20, GODA Serahkan Kendaraan Listrik kepada Korem 163/Wira Satya
DENPASAR, NusaBali.com - PT Goda Teknologi Elektrik Indonesia melalui distributor MOSELI888 menyerahkan sejumlah kendaraan listrik roda dua untuk Korem 163/Wira Satya.
Penyerahan yang dilakukan pada Selasa (8/11/2022) lalu, tak lepas dari agenda dukungan terhadap kesuksesan gelaran KTT G20 di Bali, 15-16 November 2022.
"Kami berharap bantuan kendaraan listrik GODA ini dapat turut menunjang kegiatan operasional dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan," kata Pasek Wijaya, pengelola gerai kendaraan listrik MOSELI888, Selasa (8/11/2022).
Kendaraan-kendaraan listrik roda dua yang diserahkan melalui Kepala Seksi Perencanaan Korem163/Wira Satya Kodam IX/Udayana, Muh Hatta MP/M MCapMgt tersebut juga menjadi penanda menyukseskan agenda KTT G20 yang salah satunya terkait penggunaan energi terbarukan.
Atas penyerahan unit kendaraan listrik tersebut, Korem 163/Wira Satya memberikan apresiasinya kepada GODA. "Kami mengucapkan terima kasih, Hal ini merupakan wujud peran serta keterlibatan masyarakat dan pelaku usaha dalam menunjang kelancaran operasional pengamanan G20," kata Muh Hatta.
Komentar