Kenali Tanggap Bencana, Anak TK Naiki Mobil Damkar
BANGLI, NusaBali
Anak-anak TK Negeri Pertiwi Bangli diajak keliling menaiki mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkab Bangli, Rabu (14/12).
Para siswa diajak berkeliling di wilayah kota Bangli. Kegiatan ini bagian dari upaya pengenalan secara dini tangkal bencana, terutama dengan memperkenalkan alat –alat damkar dan non kebakaran.
Kepala TK Negeri Pertiwi Bangli Ni Made Yudiani mengatakan kegiatan ini bertujuan memperkenalkan kepada anak-anak tentang alat–alat pemadam kebakaran dan tugas seorang pemadam kebakaran. Menurutnya, melalui kegiatan ini bisa menamamakan jiwa kemandirian dan bisa berpikir kritis pada anak. "Anak- anak nantinya bisa waspada dan hati- hati," sebutnya.
Selain menjalin kerja sama dengan BPBD, pihak sekolah juga berkerja sama dengan Puskesmas dan kepolisian. Dengan Puskesmas dilakukan kegiatan gosok gigi bersama dan pihak kepolisian lewat program polisi kecil sahabat kita.
Kasubdit Pencegahan dan Pelayanan Damkar Bangli, I Wayan Sudiarta dalam kegiatn ini, diperkenalkan pada siswa alat- alat yang dimiliki Damkar Bangli diantaranya baju, helm dan selang Kegiatan juga diisi dengan bagiamana tata cara memadamkan titik api saat terjadi kebakaran, siswa kami ajari juga cara menyemprotkan air pada titik api. "Damkar tidak hanya menangani kebakaran tetapi juga non kebakaran. Kami juga diperkenalkan alat- alat non kebakaran, semisal alat penjepit ular. Kami mengajari siswa gunakan alat penjepit ular," jelasnya.
Ditambahkan, tujuan utama darai kegiatan ini adalah para siswa mengetahui jenis- jenis alat yang digunakan petugas saat turun melakukan pemadaman api ketika terjadi kebakaran. Selain itu juga mengedukasi siswa dari sejak usia dini tentang bahaya kebakaran.
Kata Wayan Sudiarta, untuk lebih mendekatkan Damkar Bangli dengan siswa maka pada siswa diajak keliling naik mobil Damkar. "Ini mendekatkan kami pada anak-anak. Kami ajak siswa keliling seputaran sekolah," ujarnya. Para siswa antusias saat berkeliling menggunakan mobil Damkar Bangli. *esa.
1
Komentar