nusabali

Kecelakaan Maut di Sawan Tewaskan ABG

WNA Belanda Luka-Luka

  • www.nusabali.com-kecelakaan-maut-di-sawan-tewaskan-abg

SINGARAJA, NusaBali
Kecelakaan lalu lintas maut terjadi di Jalan Raya Singaraja - Amlapura KM 7,1 di wilayah Banjar Dinas Bale Agung, Desa Kerobokan, Kecamatan Sawan, Buleleng, pada Kamis (5/1) petang sekitar pukul 18.00 Wita.

Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Belanda bernama Boy, 33, terlibat tabrakan dengan seorang remaja bernama Gede Restu Diva Prayoga, 16.


Akibat kecelakaan ini, korban Gede Restu Diva Prayoga meninggal dunia. "Akibat kecelakaan ini menimbulkan satu orang pengendara motor meninggal dunia. Sedangkan WNA mengalami luka-luka dan dirawat di rumah sakit. Kasus kecelakaan ini masih ditangani Unit Lantas Polres Buleleng," ujar Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya, dikonfirmasi Kamis (5/1) siang.

AKP Sumarjaya menambahkan, korban Diva Prayoga mengalami luka lecet pada lutut kaki kanan dan kiri, luka robek pada kepala. Korban dinyatakan meninggal dunia di RS Pratama Giri Emas, Kecamatan Sawan. Sedangkan Boy mengalami luka lcet pada jari tangan kanan dan kiri, luka lebam pada mata kiri dan kanan, bengkak pada hidung. "Saat ini yang bersangkutan dalam kondisi sadar dan masih rawat di RS Kertha Usada Singaraja," katanya.

Dijelaskan AKP Sumarjaya, kecelakaan itu berawal dari korban Diva Prayoga mengendarai sepeda motor bernomor polisi DK 4336 UBG melaju dari arah timur menuju arah barat. Saat melintas di jalanan dekat tempat kejadian perkara (TKP), korban berbelok ke arah kanan.

Sementara dari arah berlawanan tiba-tiba muncul sepeda motor DK 3600 FBQ yang dikemudikan WNA Belanda, Boy. Saat itu, korban diduga tak memperhatikan jika dari arah berlawanan ada sepeda motor melaju. Naas tabrakan pun tak terhindarkan. "Diduga ia tidak melihat pengendara sepeda motor DK 3600 FBQ yang datang dari arah barat menuju arah timur sehingga terjadi laka lantas," ucapnya.

Sejumlah warga sekitar yang mengetahui kejadian ini pun berusaha menolong keduanya. Sayangnya, nyawa korban Diva Prayoga tak tertolong. Akibat benturan keras, ia dinyatakan meninggal dunia usai dilarikan ke RS Pratama Giri Emas. Sementara itu, WNA Belanda yang terlibat insiden tersebut selamat dengan mengalami sejumlah luka. *mz

Komentar