nusabali

Duel Liverpool vs Wolves Diulang

  • www.nusabali.com-duel-liverpool-vs-wolves-diulang

LIVERPOOL, NusaBali
Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh tamunya Wolverhampton Wanderes, dalam laga putaran ketiga Piala FA ,di Anfield, Minggu (8/1) dinihari WITA.

Karena hasil imbang, laga itupun diulang di kandang Wolves. Wolves unggul lebih dulu lewat Goncalo Guedes, sebelum Liverpool membalikkan keunggulan melalui gol Darwin Nunez dan Mohamed Salah. Tim tamu kemudian kembali menyamakan kedudukan berkat gol Hwang Hee-chan pada menit ke-66.

Wolves sempat kembali memimpin pada menit ke-80 lewat Toti Gomes. Namun hHakim garis menganulir gol tersebut karena berbau offside dan VAR mempertegas keputusan tersebut. Tidak ada gol tambahan lagi di sisa waktu. Liverpool vs Wolverhampton Wanderers berakhir imbang 2-2 di Anfield.

Hasil imbang itu membuat kedua tim menjalani laga ulang di kandang Wolves, Molineux Stadium untuk menentukan tim yang akan melaju ke putaran IV Piala FA 2022-2023.

Sementara it, pemain asal Korea Selatan Hwang Hee-Chan layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match laga tersebut.

Hwang Hee-Chan baru masuk di pertengahan babak kedua, tepatnya di menit ke-63 untuk menggantikan Ruben Neves. 30 menit di lapangan sudah cukup baginya untuk membuat kontribusi besar.

Winger Korea Selatan itu hanya butuh tiga menit untuk mencetak gol kedua Wolves yang menyamakan kedudukan jadi 2-2. Hwang bermain efektif di lini serang. Dia menorehkan dua kali tembakan, 46 sentuhan, 27 operan, dan dua umpan kunci. Gol Hwang Hee-Chan menyelamatkan Wolves dari kekalahan.

Sementara itu, pelatih Wolves Julen Lopetegui heran wasit menganulir gol kemenangan Wolverhampton atas Liverpool. Menurut pelatih asal Spanyol itu, wasit telah mengambil keputusan yang salah karena itu tidak offside. Lopetegui pun sangat marah saat gol timnya dianulir hingga diberi kartu kuning oleh wasit, Andy Madley. Bahkan, dia mendatangi Madley ke ruang wasit untuk mendapat kejelasan dari gol timnya yang tak disahkan itu.

“Kami mendatangi wasit di ruangannya hanya untuk membicarakan gol. offside yang kami miliki. Kami telah melihatnya, offside tidak ada, saya minta maaf,” kata Lopetegui. *

Komentar