Persaingan PPPK Nakes Ketat, Seratusan Peserta Seleksi Bakal Tereliminasi
Badan Kepegawaian Negara (BKN)
Tenaga Kesehatan
Nakes
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja
PPPK
BKPSDM Buleleng
SINGARAJA, NusaBali - Badan Kepegawaian Negara (BKN) secara resmi mengumumkan hasil seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Kesehatan.
Namun nampaknya persaingan untuk pengangkatan PPPK. Sebab dari 403 formasi yang dibuka diperebutkan oleh 508 orang pelamar.
Data Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Buleleng, dari 508 orang peserta yang ikut seleksi computer assisted test (CAT) 10 orang diantaranya sudah dinyatakan gagal. Sebanyak 7 orang gagal karena memang tidak datang saat tes dan 3 orang lainnya dinyatakan tidak lolos tes.
Sedangkan 143 orang peserta memenuhi ambang batas, 333 orang memenuhi ambang batas dan lulus di formasi yang dilamar, sementara22 orang penuhi ambang batas serta peringkat terbaik dalam jabatan dan pendidikan sehingga dapat berpindah ke formasi yang berbeda.
Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Buleleng Made Herry Hermawan mengatakan untuk pengangkatan PPPK nakes ini tidak hanya untuk yang lulus di formasi tempat bekerja sebelumnya. Tetapi BKN juga membuka untuk adanya optimalisasi. Formasi yang kosong dapat diisi oleh peserta lain dengan peringkat terbaik.
“Mulai besok kami akan membuka masa sanggah dari tanggal 2-5 Januari. Peserta boleh mengajukan sanggahan ketika ada hasil tes maupun nilai yang diumumkan tidak sesuai dengan nilai yang bersangkutan. Karena akumulasi penilaian dilakukan BKN melalui sistem langsung,” ucap Herry.
Setelah masa sanggah berakhir, Panitia Seleksi Daerah (Panselda) akan memberikan jawab sanggah setelah melaporkannya ke BKN. Kemudian pusat kembali akan melakukan verifikasi sanggahan, hingga akhirnya pengumuman kelulusan PPPK nakes akan dilaksanakan pada 10-11 Januari mendatang.
“Sejauh ini sudah satu sanggahan yang masuk, tentu akan kami laporkan ke pusat untuk mendapatkan verifikasi,” imbuh dia.
Sebelumnya diberitakan Pemkab Buleleng atas usulan pengangkatan PPPK tahun 2021 mendapatkan kuota formasi PPK nakes sebanyak 403. Formasi itu diusulkan sesuai dengan kebutuhan analisis jabatan di beberapa fasilitas kesehatan (faskes) yang ada di Buleleng. Ratusan nakes itu akan ditempatkan di RSUD Buleleng, RS Tangguwisia, RS Giri Emas dan 20 Puskesmas yang ada di Buleleng. Nakes yang dicari mulai dari dari bidan, perawat, dokter umum, dokter gigi, dokter spesialis, psikolog klinis, nutrisionis, tenaga promosi kesehatan dan ilmu perilaku, fisioterapis, laboran, sanitarian, hingga terapis gigi dan mulut. 7k23
Komentar