Piala AFF 2022, Thailand Tantang Vietnam di Final
RANGSIT, NusaBali
Keunggulan 1-0 Malaysia di semifinal leg 1 Piala AFF 2022 pekan lalu dibalas tuntas Thailand.
Pada semifinal leg 2 yang dilangsungkan di Thammasat Stadium, Rangsit, Selasa (10/1), Thailand membalas dengan kemenangan 3-0.
Alhasil Thailand melaju ke babak final untuk berhadapan dengan Vietnam yang sehari sebelumnya menyingkirkan Indonesia dengan aggregate 2-0.
Pasukan asuhan Alexandre Polking berhasil memimpin pada menit ke-19 melalui Teerasil Dangda. Striker veteran ini sukses meneruskan umpan kiriman Theerathon Bunmathan melalui tandukannya.
Malaysia berusaha keras menyamakan kedudukan agar unggul aggregate. Namun justru di babak II Thailand kembaliunggul lewat gol Bordin Phala di menit 55. Peluang Malaysia pun kian redup setelah Adisak Kraisom mencetak gol ketiga Tim Gajah Putih di menit 71. Sehingga aggregate menjadi 3-1 untuk keunggulan Thailand.
Babak final Piala AFF 2022 juga memberlakukan system home and away. Pada final pertama, Vietnam bertindak menjadi tuan rumah pada Jumat (13/1), sedangkan Thailand giliran tuan rumah pada Senin (16/1) mendatang. *mao
1
Komentar