Diduga Sarang Prostitusi Online, Polisi Sidak Penginapan di Pura Demak
DENPASAR, NusaBali
Satuan Binmas Polresta Denpasar mendatangi salah satu penginapan di Jalan Pura Demak, Banjar Buagan, Desa Pemecutan Kelod, Kecamatan Denpasar Barat, Rabu (11/1).
Penginapan itu didatangi polisi dalam rangka melakukan pendataan, pengecekan, dan monitoring penginapan yang diduga dijadikan tempat prostitusi online.
Selain petugas kepolisian hadir pula Kepala Dusun Banjar Buagan, Gede Suparta dan kepala Desa, I Wayan Tantra. Intinya mereka mendukung langkah kepolisian yang melakukan pengecekan maupun penertiban tersebut.
Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Putu Ketut Sukadi mengatakan kegiatan pendataan dan pengecekan ini merupakan perintah dari Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas. Dikatakannya, Kapolresta meminta Satuan Binmas untuk gencar melakukan penyuluhan kepada masyarakat.
Kapolresta meminta melakukan penyuluhan seperti ini untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas. Agar peristiwa yang terjadi di sebuah kos elite di Jalan Tukad Batanghari, Denpasar Selatan di penghujung tahun 2022. Seorang perempuan penghuni kos ditemukan tewas dengan leher terlilit kabel rol.
Petugas meminta kepada para pengelola penginapan untuk lebih ketat saat menerima tamu yang menginap dengan melakukan pencatatan identitas yang benar termasuk mengecek kendaraan tamu sebagai upaya mencegah gangguan Kamtibmas yang mungkin terjadi.
"Kunjungan salah satu penginapan tadi itu dilakukan untuk koordinasi dan memberikan penyuluhan kepada pengelola penginapan agar lebih teliti dan waspada menerima tamu yang akan menginap. Sesuai dengan arahan bapak Kapolresta agar satuan tugas mulai dari Bhabinkamtimas maupun Sat Binmas agar melakukan pendataan dan pengecekan penginapan dan Hotel yang diduga menjadi tempat prostitusi," ungkap AKP Sukadi. *pol
Komentar