nusabali

Weghorst Debut, Guardiola Was-was

Jelang Derby Manchester, Sabtu Malam

  • www.nusabali.com-weghorst-debut-guardiola-was-was

MANCHESTER, NusaBali
Manchester United (MU) berpotensi memainkan striker barunya asal Belanda Wout Weghorst dalam Derby Manchester, di Old Trafford, Sabtu (14/1) malam, pukul 20.30 Wita.

Sedangkan manajer Manchester City Pep Guardiola merasa was-was melihat timnya digasak Southampton 0-2, Kamis (12/1) dinihari Wita.

Perburuan MU terhadap striker baru dilaporkan selesai, usai mengamankan jasa Wout Weghorst dari klub Turki, Besiktas. MU harus membayar kompensasi 3 juta Euro, sehingga Besiktas merelakan Weghorst ke Old Trafford.

Sky Sports melaporkan MU bisa cepat menggunakan jasa Weghorst, bahkan berpotensi debut dalam Derby Manchester. Bahkan Weghorst saat ini mempercepat proses administrasi transfernya.

Striker asal Belanda itu sudah menyambangi markas Besiktas pada Kamis (12/1) pagi waktu setempat dan menandatangani berkas-berkas transfernya ke MU. Dia juga langsung bertolak ke Inggris hari itujuga. Dia berharap bisa langsung tes medis di Carrington .

Weghorst dilaporkan ingin segera debut di skuat MU. Dia juga menargetkan bermain di Derby Manchester. Hal itulah dia mempercepat administrasi transfernya. Jika tidak ada halangan, -berkas Weghorst akan didaftarkan ke Premier League. Jika segalanya lancar, dia langsung bermain di partai derby.

Manajer MU Erik Ten Hag pun meminta timnya menggenjot persiapan intensif dan tampil sempurna saat menjamu tetangga. Sebab MU punya motivasi ekstra mengalahkan City, setelah mereka dibantai 6-3 dalam derby pertama di musim ini.

Ten Hag menyebut timnya kalah telak di derby pertama karena performa MU kurang bagus. Ten Hag percaya, jika timnya meningkatkan performa, mereka dapat mengalahkan sang juara bertahan ini.

Sementara itu, manajer ManCity Pep Guardiola, masih terhenyak setelah timnya dilibas tim juru kunci Southampton 0-2 sehingga terdepak dari perempatfinal Carabao Cup. Guardiola pun ketar-ketir karena akan menghadapi MU pada laga selanjutnya di Liga Primer Inggris.

Menurut Guardiola, City tidak punya peluang mengalahkan MU jika bermain buruk seperti saat melawan Southampton. Kekalahan itu membuat Pep Guardiola waswas. Dia takut Man City kalah lagi pada laga kontra MU nanti. "Jika kami tampil seperti ini, kami tidak punya peluang (lawan MU)," kata Guardiola. *

Komentar