Ratusan Warga Ikuti Vaksinasi Booster yang Digelar Polresta Denpasar
DENPASAR, NusaBali
Polresta Denpasar menggelar lagi vaksinasi Covid-19 secara massal, Sabtu (4/2).
Kali ini Polresta Denpasar kembali menggandeng komunitas masyarakat Kalimantan Barat yang tergabung dalam Perkumpulan Abadi Kalimantan Barat Bali (Pakabarbali). Vaksinasi yang digelar sekretariat Pakabar Bali, Jalan Pakabar Nomor 1 Padangsambian Kelod, Denpasar Barat, ini diikuti 213 orang.
Ratusan warga yang ikut vaksinasi tersebut terdiri dari 182 orang menerima vaksin booster kedua, 29 orang menerima vaksin booster pertama dan vaksin kedua jenis Pfizer. Petugas medis atau vaksinator dalam kegiatan ini dari Poliklinik Bhayangkara Polresta Denpasar.
Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas yang hadir langsung memantau kegiatan tersebut, mengatakan kegiatan vaksinasi Covid-19 merupakan program pemerintah yang diberlakukan secara nasional. Kepada masyarakat yang hadir, Kapolresta mengatakan meskipun saat ini pandemi telah mereda dan status PPKM telah dicabut Presiden RI Joko Widodo, tetapi vaksinasi tetap penting agar memiliki daya tahan tubuh terhadap Covid-19.
“Masyarakat yang belum mendapat vaksin agar segera mengikuti vaksinasi, sehingga memiliki kekebalan tubuh dan dapat beraktivitas seperti dahulu. Vaksinasi Covid-19 ini berlaku secara nasional. Kalau sudah divaksin maka segala kegiatan kita bisa leluasa. Tidak terhambat karena belum divaksin,” ujarnya.
Ketua Umum Pakabar Bali Andre Liembono menyampaikan apresiasinya kepada Polresta dan Polsek Denpasar Barat yang telah mendukung kegiatan vaksinasi ini. “Ini merupakan kegiatan kemanusiaan yang sudah sering kami gelar dengan didukung penuh Polresta dan Polsek Denpasar Barat. Kami harap kegiatan ini dapat berkelanjutan,” ucapnya. *pol
Komentar