Golkar Dukung RUU Provinsi Bali
Jamin Kepastian Hukum dan Perlindungan Adat dan Budaya
DENPASAR,NusaBali
Partai Golkar Provinsi Bali mendukung penuh Rancangan Undang-Undang (RUU) Provinsi Bali segera dituntaskan oleh DPR RI.
Ketua DPD I Golkar Bali Nyoman Sugawa Korry mengatakan, RUU Provinsi Bali mendesak untuk disahkan, untuk menjamin kepastian hukum pemerintah Bali serta perlindungan adat dan budaya Bali.
“Kami dari Partai Golkar Bali mendukung sepenuhnya perjuangan Bali mewujudkan UU tentang Provinsi Bali. Karena apa yang menjadi perjuangan Bali saat ini sejalan dengan harapan Partai Golkar sejak lama. Ketika RUU Provinsi Bali digulirkan pertama kali tahun 2019 lalu Partai Golkar telah memberikan dukungan dalam beberapa pertemuan dengan DPR RI, DPD RI dan Mendagri di Senayan, Jakarta,” ujar Sugawa Korry usai mengikuti rapat penjelasan Gubernur Bali Wayan Koster, tentang RUU Bali di Gedung Wiswasabha Utama, Niti Mandala Denpasar, Sabtu (11/2).
Kata Sugawa Korry, melalui kajian-kajian yang dilakukan sebelumnya, menjadi harapan besar, bahwa RUU Provinsi Bali akan menjadi dasar hukum jalannya pemerintahan yang dijamin Undang-Undang. “Karena saat ini Provinsi Bali masih menggunakan Undang-Undang Nomor 64 tahun 1958 tentang pembentukan Daerah-Daerah Tingkat I, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur,” ujar Sugawa Korry.
“Artinya, pada UU 64 tahun 1958 Bali masih tergabung dengan Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur dan di bawah Undang-Undang Dasar Sementara 1950,” beber politisi Golkar asal Desa Banyuatis, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng ini.
Dijelaskan Sugawa Korry, dengan disahkannya RUU Provinsi Bali nanti, filosofi dan sumber kehidupan masyarakat Bali, sumber pendanaan pelestarian desa adat dan budaya Bali yang bersumber dari sektor pariwisata benar- benar terakomodir dalam Undang-Undang tersebut. “Desa adat sebagai benteng pelestarian adat dan budaya terakomodir dalam UU Provinsi Bali, mendapatkan pendanaan yang dijamin regulasi,” ujar Wakil Ketua DPRD Bali ini.
Sugawa Korry menegaskan, Partai Golkar Bali telah menginstruksikan kepada kader yang duduk di DPR RI untuk mengawal perjuangan RUU Provinsi Bali. “Saya juga sudah bicara dengan Ketua Komisi II DPR RI yang juga kader Golkar Bapak Ahmad Doli Kurnia Tanjung, supaya secara khusus memberikan atensi terkait perjuangan Bali ini,” tegas Sugawa Korry. *nat
1
Komentar