Sportel Bali Rendez-vous 2023, Pelaku Penyiaran Olahraga Dunia Bertemu di Pulau Dewata
MANGUPURA, NusaBali.com – Ratusan pelaku industri penyiaran olahraga menggelar pertemuan dalam sebuah acara ‘Sportel Bali Rendez-vous 2023’. Selama dua hari, 23-24 Februari 2023, dilangsungkan pameran, temu bisnis, diskusi panel dan konferensi, serta turnamen golf dan e-sport di Nusa Dua, Kabupaten Badung.
Bali dijadikan lokasi pertemuan, karena event ini membidik pasar Asia dan Pulau Dewata diyakini sebagai masa depan industri olahraga.
“Kami harus menyelenggarakan event ini di Asia karena ada permintaan dari seluruh pelaku usaha, dan tempat terbaik untuk itu tidak lagi di Singapura atau Hong Kong, tetapi di Bali, karena kami yakin Bali adalah masa depan pasar industri olahraga,” kata CEO Monaco Mediax Laurent Puons, Rabu (22/2/2023).
Sportel sendiri adalah platform bagi pelaku industri bidang olahraga, dan penyiaran kompetisi olahraga, serta teknologi olahraga dunia untuk berjejaring dan menjalin kerja sama bisnis. Platform ini berpusat di Monako dan sudah 30 tahun menjalankan usahanya.
Sebagaimana Sportel Miami, Sportel Bali adalah acara regional yang memungkinkan para komunitas bertemu dengan para pemimpin bisnis dari wilayah tersebut, yang tidak menghadiri Sportel Monako.
Pada Sportel Monako 2022, partisipasi APAC hanya mewakili 10 persen. Namun, dengan 55 persen partisipasi APAC di Bali, Laurent Puols menyimpulkan tujuan tercapai.
“Di tahun-tahun mendatang, kami akan terus berkomitmen membuka peluang bisnis di pasar yang berbeda sepanjang tahun. Ini juga menjadi alasan mengapa saya senang dan merasa terhormat untuk mengonfirmasi bahwa Sportel Rendez-vous Bali akan diperbaharui pada tahun 2024,” urai Laurent Puons.
“Saya ingin berterima kasih kepada semua peserta, peserta pameran, dan para pembicara, yang telah mengikuti kami dalam pengalaman baru ini! Terima kasih kepada tuan rumah kami, Transvision atas keramahtamahannya di lingkungan Bali dan Grand Hyatt Nusa Dua Bali yang luar biasa, serta terima kasih juga kami ucapkan kepada mitra kami, Java Festival Production dan Cubmu, atas dukungan mereka,” ujar Laurent Puons.
Dijelaskan juga oleh Lauret Puons, pasca pertemuan di Bali nantinya Sportel Rendez-vous Miami akan dilangsungkan kembali pada 9-10 Mei dengan mengumpulkan para decision makers di Amerika. Selanjutnya puncak acara berlangsung di Monako pada 23- 25 Oktober 2023 yang melibatkan lebih dari 2.000 peserta pertemuan, kerjasama dan kesepakatan perantara.
Sementara itu Direktur Program dan Konten Transvision I Putu Bidharmasatya menyampaikan sedikirnyajumlah peserta yang hadir mencapau 400 orang, dan setengah diantaranya adalah para exhibitor. “Jumlah ini masih terus bertambah,” kata Bidharmasatya.
Para peserta hingga pembicara yang hadir termasuk tier A, yakni, dari FIFA, Serie A, Bundesliga, Dorna Sports, FOX Sports, Monaco Esports Federation, dan hinggga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno.
Bidharmasatya menyampaikan pihaknya sengaja menghadirkan tokoh-tokoh penting di industri sehingga pelaku di dalam negeri dapat juga mendapat wawasan dan mendengar best practice dari para pakar dan praktisi yang hadir.
Beberapa daftar organisasi yang berpartisipasi: ANOC World Beach Games, Brave Combat Federation, FIFA, Magnifi, Premier League, NBA, PGA, FOX, SPOTV, LaLiga, Coupang Play, LFP, Dentsu, Singtel, IEG, MNC, IMG, dan lainnya.
“Kami harus menyelenggarakan event ini di Asia karena ada permintaan dari seluruh pelaku usaha, dan tempat terbaik untuk itu tidak lagi di Singapura atau Hong Kong, tetapi di Bali, karena kami yakin Bali adalah masa depan pasar industri olahraga,” kata CEO Monaco Mediax Laurent Puons, Rabu (22/2/2023).
Sportel sendiri adalah platform bagi pelaku industri bidang olahraga, dan penyiaran kompetisi olahraga, serta teknologi olahraga dunia untuk berjejaring dan menjalin kerja sama bisnis. Platform ini berpusat di Monako dan sudah 30 tahun menjalankan usahanya.
Sebagaimana Sportel Miami, Sportel Bali adalah acara regional yang memungkinkan para komunitas bertemu dengan para pemimpin bisnis dari wilayah tersebut, yang tidak menghadiri Sportel Monako.
Pada Sportel Monako 2022, partisipasi APAC hanya mewakili 10 persen. Namun, dengan 55 persen partisipasi APAC di Bali, Laurent Puols menyimpulkan tujuan tercapai.
“Di tahun-tahun mendatang, kami akan terus berkomitmen membuka peluang bisnis di pasar yang berbeda sepanjang tahun. Ini juga menjadi alasan mengapa saya senang dan merasa terhormat untuk mengonfirmasi bahwa Sportel Rendez-vous Bali akan diperbaharui pada tahun 2024,” urai Laurent Puons.
“Saya ingin berterima kasih kepada semua peserta, peserta pameran, dan para pembicara, yang telah mengikuti kami dalam pengalaman baru ini! Terima kasih kepada tuan rumah kami, Transvision atas keramahtamahannya di lingkungan Bali dan Grand Hyatt Nusa Dua Bali yang luar biasa, serta terima kasih juga kami ucapkan kepada mitra kami, Java Festival Production dan Cubmu, atas dukungan mereka,” ujar Laurent Puons.
Dijelaskan juga oleh Lauret Puons, pasca pertemuan di Bali nantinya Sportel Rendez-vous Miami akan dilangsungkan kembali pada 9-10 Mei dengan mengumpulkan para decision makers di Amerika. Selanjutnya puncak acara berlangsung di Monako pada 23- 25 Oktober 2023 yang melibatkan lebih dari 2.000 peserta pertemuan, kerjasama dan kesepakatan perantara.
Sementara itu Direktur Program dan Konten Transvision I Putu Bidharmasatya menyampaikan sedikirnyajumlah peserta yang hadir mencapau 400 orang, dan setengah diantaranya adalah para exhibitor. “Jumlah ini masih terus bertambah,” kata Bidharmasatya.
Para peserta hingga pembicara yang hadir termasuk tier A, yakni, dari FIFA, Serie A, Bundesliga, Dorna Sports, FOX Sports, Monaco Esports Federation, dan hinggga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno.
Bidharmasatya menyampaikan pihaknya sengaja menghadirkan tokoh-tokoh penting di industri sehingga pelaku di dalam negeri dapat juga mendapat wawasan dan mendengar best practice dari para pakar dan praktisi yang hadir.
Beberapa daftar organisasi yang berpartisipasi: ANOC World Beach Games, Brave Combat Federation, FIFA, Magnifi, Premier League, NBA, PGA, FOX, SPOTV, LaLiga, Coupang Play, LFP, Dentsu, Singtel, IEG, MNC, IMG, dan lainnya.
Data Jumlah peserta Sportel Rendez-Vous Bali
● 45% peserta tingkat C
● 32% pembeli konten
● 55% peserta dari wilayah APAC (versus 10% di Monako)
● 40% Eropa dan Amerika
● 75 Perusahaan APAC yang tidak berpartisipasi dalam Sportel Monaco 2021 dan 2022
● 45% peserta tingkat C
● 32% pembeli konten
● 55% peserta dari wilayah APAC (versus 10% di Monako)
● 40% Eropa dan Amerika
● 75 Perusahaan APAC yang tidak berpartisipasi dalam Sportel Monaco 2021 dan 2022
Komentar