Awali Pentas Kreasi Budaya 2023, Siswa PAUD Tampil di Alun-alun
BANGLI, NusaBali
Pentas kreasi budaya kembali digelar Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bangli.
Pentas kali ini diawali dengan penampilan anak-anak PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) se-Kabupaten Bangli. Disdikpora Bangli memastikan pentas kreasi budaya tahun ini dikemas lebih menarik.
Sekretaris Disdikpora Bangli, I Nyoman Wikrama mengatakan pentas kreasi budaya tahun ini dibuat berbeda dari tahun sebelumnya. Jika tahun sebelumnya pentas budaya ditampilkan setiap seminggu sekali. Namun kali ini akan ditampil sebulan sekali. "Kemarin (Sabtu) sudah ditampilkan siswa PAUD, bulan berikutnya akan ditampilkan siswa jenjang yang lebih tinggi," ungkapnya Minggu (5/3).
Wikrama mencontohkan untuk siswa SMP dijadwalkan tampil 4 kali. Dengan begitu nantinya siswa akan tampil per kecamatan. Untuk di Bangli terdapat empat kecamatan yakni Bangli, Susut, Kintamani dan Tembuku. "Bulan berikutnya sudah dijadwalkan. Untuk SD dan SMP akan tampil masing-masing 4 kali. Sedangkan PAUD, SMA/SMK dan perguruan tinggi (PT) akan tampil sekali," sebutnya.
Giliran untuk tampil berdasarkan undian. Dengan ditampilkan setiap sebulan sekali, tentu penampilan para peserta lebih apik garapannya. "Garapannya akan lebih menarik dan peserta lebih banyak," ujarnya. Lanjutnya, untuk pentas kreasi budaya ini memanfaatkan dana bantuan operasional sekolah (BOS).
Seperti diketahui Pentas Kreasi Budaya untuk mewadahi kreatifitas generasi muda, utamanya dunia pendidikan dalam menyalurkan ide dan gagasan. Pentas kreasi budaya yang menampilkan para siswa PAUD pada Sabtu (4/3) malam disaksikan langsung oleh Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta bersama jajarannya. *esa
1
Komentar