Nelayan Temukan Mayat 'Ichigo' di Nusa Penida
Ciri-ciri mayat saat ditemukan menggunakan pakaian hitam lengkap topeng serta sandal jerami yang dipakai karakter Ichigo Kurosaki.
SEMARAPURA, NusaBali
Seorang nelayan, Wayan Yasna, 33, menemukan sesosok mayat di pantai Devils Tears, Desa Lembongan, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Jumat (10/3) pagi. Temuan mayat lelaki tanpa identitas ini menghebohkan warga setempat. Sesosok mayat ini mengenakan cosplay karakter anime Bleach bernama Ichigo Kurosaki.
Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan, Wayan Yasna dari Dusun Kaja, Desa Lembongan, melihat mayat berpakaian dan aksesori anime itu saat memacing di perairan Devils Tears sekitar pukul 09.00 Wita. “Saksi melihat mayat tersebut dalam keadaan mengambang dengan posisi tengkurap,” ujar Kompol Sumerta. Yasna langsung menghubungi Kepolisian. Saksi bersama rekannya, Ketut Segara, 37, warga Dusun Kawan, Desa Lembongan, mengikat mayat tersebut. Anggota Polsek Nusa Penida dan Polsubsektor Lembongan turut membantu mengikatkan ujung tali di karang Devils Tears agar mayat tidak terbawa arus.
Sekitar pukul 09.30 Wita, Tim Basarnas Nusa Penida tiba di lokasi dan mengevakuasi korban. Mayat itu dibawa ke RSUD Gema Santi Nusa Penida. “Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas mayat tersebut dan penyebab korban meninggal,” ujar Kompol Sumerta. Ciri-ciri mayat saat ditemukan menggunakan pakaian yang dilengkapi dengan topeng. Tangan kanan memakai jam. Diduga sebelum meninggal korban sedang cosplay karakter anime Bleach dengan topeng yang dikenakan mirip sosok Ichigo Kurosaki. Demikian halnya dengan pakaian hitam dan celana hitam. Lengkap sandal jerami yang dipakai karakter Ichigo Kurosaki.
Koordinator Unit Siaga SAR Nusa Penida, Cakra Negara, mengatakan sebanyak 4 orang personel digerakkan dari Unit Siaga SAR Nusa Penida dengan menggunakan RIB. “Kami temukan mayat dalam kondisi terapung dan sudah diikat oleh nelayan jadi memudahkan untuk evakuasi,” jelas Cakra Negara. Unit Siaga SAR Nusa Penida belum menerima laporan orang hilang. Evakuasi ‘Ichigo Kurosaki’ melibatkan SAR dari Basarnas Bali, Polsek Nusa Penida, Pos AL Nusa Penida, Sub Sektor Polsek Nusa Lembongan, BPBD Klungkung, Tim Medis RSUD Gema Shanti, dan nelayan setempat. *wan
Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan, Wayan Yasna dari Dusun Kaja, Desa Lembongan, melihat mayat berpakaian dan aksesori anime itu saat memacing di perairan Devils Tears sekitar pukul 09.00 Wita. “Saksi melihat mayat tersebut dalam keadaan mengambang dengan posisi tengkurap,” ujar Kompol Sumerta. Yasna langsung menghubungi Kepolisian. Saksi bersama rekannya, Ketut Segara, 37, warga Dusun Kawan, Desa Lembongan, mengikat mayat tersebut. Anggota Polsek Nusa Penida dan Polsubsektor Lembongan turut membantu mengikatkan ujung tali di karang Devils Tears agar mayat tidak terbawa arus.
Sekitar pukul 09.30 Wita, Tim Basarnas Nusa Penida tiba di lokasi dan mengevakuasi korban. Mayat itu dibawa ke RSUD Gema Santi Nusa Penida. “Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas mayat tersebut dan penyebab korban meninggal,” ujar Kompol Sumerta. Ciri-ciri mayat saat ditemukan menggunakan pakaian yang dilengkapi dengan topeng. Tangan kanan memakai jam. Diduga sebelum meninggal korban sedang cosplay karakter anime Bleach dengan topeng yang dikenakan mirip sosok Ichigo Kurosaki. Demikian halnya dengan pakaian hitam dan celana hitam. Lengkap sandal jerami yang dipakai karakter Ichigo Kurosaki.
Koordinator Unit Siaga SAR Nusa Penida, Cakra Negara, mengatakan sebanyak 4 orang personel digerakkan dari Unit Siaga SAR Nusa Penida dengan menggunakan RIB. “Kami temukan mayat dalam kondisi terapung dan sudah diikat oleh nelayan jadi memudahkan untuk evakuasi,” jelas Cakra Negara. Unit Siaga SAR Nusa Penida belum menerima laporan orang hilang. Evakuasi ‘Ichigo Kurosaki’ melibatkan SAR dari Basarnas Bali, Polsek Nusa Penida, Pos AL Nusa Penida, Sub Sektor Polsek Nusa Lembongan, BPBD Klungkung, Tim Medis RSUD Gema Shanti, dan nelayan setempat. *wan
1
Komentar