Jadi Tuan Rumah KTT ASEAN 2023, Labuan Bajo Targetkan Capai 250.000 Wisman
MANGGARAI BARAT, NusaBali
Labuan Bajo ditunjuk sebagai tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023 pada Mei 2023.
Menanggapi hal tersebut Direktur Utama Badan Otorita Pariwisata (BOP) Labuan Bajo Shana Fatina mengatakan, pergelaran KTT ASEAN di Labuan Bajo diharapkan mampu mendorong capaian target 250.000 kunjungan wisatawan di Labuan Bajo pada 2023.
"Targetnya (kunjungan wisatawan) tahun ini 250.000, menuju 500.000 dari 1 juta. Sesuai dengan kapasitas bandara yang baru," kata Shana seperti dilansir Kompas.com, Selasa (14/3).
Peningkatan jumlah kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo, sambung Shana, juga didukung dengan kesiapan bandara, pelabuhan, akses jalan, serta akomodasi dan aktivitas pariwisata.
Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno juga berharap momen KTT ASEAN bisa mendorong kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo melalui kunjungan kepala negara di seluruh ASEAN.
"Kita bisa kenalkan dan memperlihatkan bagaimana Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super prioritas menjadi pusat perhatian. Tidak hanya (lingkup) regional, tapi seluruh dunia," kata Sandi dalam acara Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (13/3).
Untuk diketahui, negara-negara anggota ASEAN yang akan ikut dalam kegiatan KTT ASEAN 2023 yakni ada Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Filipina, Singapura, Thailand, Myanmar, Kamboja, Vietnam, Laos, dan Timur Leste.
Dikutip dari laman Kompas.com (14/3) pada Selasa (14/3) Presiden Jokowi menilai lokasi pelaksanaan KTT ASEAN di Labuan Bajo sudah siap digunakan untuk pelaksanaan KTT ASEAN pada Mei 2023. *
Komentar