Irak U-20 Tantang Uzbekistan di Final
TASHKENT, NusaBali
Timnas Irak U-20 dan Uzbekistan U-20 akan saling berhadapan di laga final Piala Asia U-20 2023, usai keduanya mengalahkan lawannya masing-masing.
Kedua tim menang adu penalti atas lawan-lawannya di semifinal pada Rabu (15/3) malam. Irak U-mengalahkan Jepang 5-3 (2-2) dan Uzbekistan mendepak Korea Selatan 3-1 (1-1)
Kemenangan atas Korselakan terasa istimewa bagi Uzbekistan U-20, karena melakukannya di hadapan pendukung sendiri.
Selain itu, Uzbekista untuk kedua kalinya ke final dari delapan kali keikutsertaanya di Piala Asia U-20. Sebelumnya sempat ke final pada 2008, tapi dikalahkan Uni Emirat Arab 2-1.
Sedangkan Irak U-20 adalah tim dengan sejarah mentereng, dengan 18 kali di turnamen itu, dengan lima di antaranya menjadi juara. Pertama kali menang pada 1975, lalu disusul pada 1977, 1978, 1988, dan 2000. Irak U-20 tim dengan koleksi gelar terbanyak kedua setelah Korea Selatan (12). *
Kemenangan atas Korselakan terasa istimewa bagi Uzbekistan U-20, karena melakukannya di hadapan pendukung sendiri.
Selain itu, Uzbekista untuk kedua kalinya ke final dari delapan kali keikutsertaanya di Piala Asia U-20. Sebelumnya sempat ke final pada 2008, tapi dikalahkan Uni Emirat Arab 2-1.
Sedangkan Irak U-20 adalah tim dengan sejarah mentereng, dengan 18 kali di turnamen itu, dengan lima di antaranya menjadi juara. Pertama kali menang pada 1975, lalu disusul pada 1977, 1978, 1988, dan 2000. Irak U-20 tim dengan koleksi gelar terbanyak kedua setelah Korea Selatan (12). *
1
Komentar