Liga Mobile Legends Klungkung, Antusias Peserta Membludak
SEMARAPURA, NusaBali.com - Perkembangan e-sports di Bali, khususnya Kabupaten Klungkung, direspon KNPI Kabupaten Klungkung dengan menggelar event Liga Mobile Legends. Antusias peserta yang membludak itu pun memaksa dilakukan penyaringan peserta.
Event Liga Mobile Legends Klungkung ini telah diselenggarakan pada Minggu (12/3/2023) lalu, Mulai pagi pukul 09.00 hingga 21.00 Wita, sebanyak 16 tim peserta beradu memenangkan pertandingan yang dilangsungkan di Gedung KNPI Klungkung.
Event yang digelar untuk kaum milenial di Klungkung ini diselenggarakan KNPI Kabupaten Klungkung bekerjasama dengan ESI Klungkung dan scrim.id.
“Antusias peserta sangat tinggi, panitia harus menyiasati untuk menyaring atau menyeleksi, sampai akhirnya mendapatkan 16 tim untuk berlaga merebutkan juara 1, 2, dan 3 pada Liga Mobile Legend Klungkung,” kata Ketua KNPI Klungkung, Anak Agung Gde Utama Indra Prayoga.
Dari 16 tim yang berlaga, akhirnya keluar sebagai juara Gobita, runner up Dewa Murphy, dan juara III Reds Axa.
Sementara itu Ketua Umum ESI Klungkung, I Made Maha Dwija Santya, menyatakan apresiasi terhadap gelaran yang digagas KNPI Klungkung. “Semakin banyak event, akan semakin baik untuk mengasah atlet e-sports di Klungkung yang nantinya diproyeksikan mewakili Bali di ajang nasional ataupun mewakili Indonesia di ajang internasional,” ungkap Maha Dwija.
Para Juara Liga Mobile Legends Klungkung
Juara I: GOBITA
- Ekalavya Nirartha
- I Made Arie Radithiya Surya Putra
- Tio Febrian
- I Made Rama Adhitya
- Nanda setiawan
Juara II: DEWA MURPHY
- Aditya Widhiatmika
- Dewa Aris
- Wanskyy
- Gusti Sastradi
- Teguh Prawira
- Ditya Rayada
Juara III: REDS AXA
- Coach/Guru Teguh Saputra
- I Putu Yogis Sattyam Pratama
- Bayu Jaya
- I Putu Gde Radjaharta
- Wed Skie
- I Kadek Wisnu Wijaya Putra
- Anak Agung Reiki Cahaya Oka Putra
1
Komentar