KONI Karangasem Gelar Pra Musorkab 31 Maret
AMLAPURA, NusaBali
Panitia Pelaksana (Panpel) Musorkab KONI Kabupaten Karangasem mempersiapkan tahapan Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) dengan Pra Musorkab pada Jumat (31/3) besok.
Pra Musorkab dilakukan untuk mensukseskan pelaksanaan Musorkab berjalan lancar. "Laporan Panpel, pelaksanaan Musorkab diawali dengan Pra Musorkab, yakni mengenai jadwal, tata tertib yang menyangkut pelaksanaan Musorkab," ucap Ketum KONI Karangasem, I Putu Toya, Rabu (29/3).
Menurut Putu Toya, pada Musorkab nanti juga dibahas keputusan pasti tidaknya akan digelar Musorkab KONI Karangasem dengan agenda tunggal pemilihan Ketum KONI Karangasem masa bakti 2023-2027.
"Saya tidak ada intervensi apapun, silakan panitia yang memutuskan. Semua itu sudah menjadi tanggungjawab Panpel yang menangani dan bertanggungjawab terkait proses pelaksanaan Musorkab," tegas Putu Toya, yang mantan pensiunan birokrat Pemkab Karangasem itu.
Putu Toya menegaskan, pelaksanaan Musorkab dia berharap bisa tuntas pada April 2023 ini. Sesuai rencana harapannya pelantikan Ketum KONI Karangasem terpilih bisa dilakukan pada Mei nanti.
"Kalau tugas saya membantu komunikasi dengan KONI Bali, secara lisan sudah pernah disampaikan kepada Ketum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan. Karangasem akan mengelar Musorkab, dengan harapan orang nomor satu di KONI Bali berkenan hadir langsung menyaksikan jalannya Musorkab," kata Putu Toya.
Nanti akan dicarikan waktu yang tepat menggelar Musorkab agar bisa berjalan sesuai dengan AD/ART dan regulasi yang ada. Sedangkan Ketum KONI Bali sudah menyatakan bersedia hadir, sehingga segala persyaratan dan ketentuan yang harus kita ikuti bisa dilaksanakan dengan baik.
Sementara itu, KONI Karangasem sendiri telah membentuk panitia pemilihan Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) pada Sabtu (25/2) lalu di GOR Gunung Agung Amlapura.
Pemilihan panitia dihadiri anggota cabor itu memutuskan I Ketut Juni Arsawijaya (Ketua Pengkab ISSI Karangasem) sebagai ketua panitia Musorkab untuk pemilihan KONI Karangasem masa bakti 2023-2027. Musorkab dengan agenda utama pemilihan Ketua Umum KONI Karangasem periode 2023 - 2027 didominasi suara ihak Pengkab Cabor.
Untuk jumlah pengkab cabor ada 36, tapi saty cabor tidak aktif. Selain itu ada juga satu suara KONI Bali, dan satu suara dari pengurus KONI Karangasem demisioner. Selain itu, 36 cabor di bawah naungan KONI Karangasem yang jadi penentu atau pemegang suara. *dek
Komentar