Ikut Bawa Obor SEA Games, Coki Dinilai Kian Bersemangat
JAKARTA, NusaBali
Ikut pawai bawa Obor SEA Games 2023, karateka andalan Bali Cokorda Istri Agung Sanistya Rani (Coki) dinilai kian semangat berlaga dia Kamboja.
Menurut kepala pelatih Pelatnas karate, Idris Gusti, Coki menjadi pembawa obor dalam pawai Obor SEA Games 2023 Kambojam, yang tiba di Indonesia pada Sabtu (1/4) lalu. Komite Olimpiade Indonesia (KOI) pun langsung melakukan pawai obor di seputar kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Menurut Idris Gusti, ada tiga karateka Pelatnas dipercaya mengikuti pawai obor oleh panitia. Selain Coki, yakni Ceyco Georgia Zefanya dan Dessynta Rakawuni Banurea. Ketiganya didampingi Pelatih Omita Olga Ompi, namun Coki yang membawa obornya, sedangkan lainnya mengiringi.
“Coki dipilih karena prestasinya di SEA Games 2022 Vietnam meraih medali emas. Selain itu, Coki merupakan atlet berpengalaman,” kata Idris Gusti, Minggu (2/4) malam.
Dengan dipercaya membawa obor SEA Games saat pawai, menurut Idris, akan menambah semangat para atlet karate, terutama Coki, dalam bertanding di Kamboja, 5-17 Mei 2023 nanti. Karena itulah, latihan Pelatnas karate tetap berjalan di bulan Ramadhan, karena SEA Games kurang satu bulan lagi.
"Latihan kami di GOR Tanah Abang atau lebih dikenal dengan GOR Benhil, Jakarta Pusat," kata Idris Gusti. Karena SEA Games kian dekat, karateka Pelatnas tidak memiliki agenda lagi untuk try out dan hanya uji coba dengan karateka DKI Jakarta untuk mengasah kemampuan. Di SEA Games karate berkekuatan 20 atlet, dengan mengikuti 12 nomor dari 17 nomor dan akan memulai pertandingan pada 6-11 Mei.
"Kami mengikuti empat nomor kumite putra dan putri. Sedangkan nomor kata kami ikuti seluruhnya," kata Idris Gusti. Indonesia mengikuti 12 nomor, karena memang dibatasi Kamboja sebagai tuan rumah. Begitu pula dengan negara peserta lainnya. Sedangkan Kamboja, bisa mengikuti seluruh nomor yang dipertandingkan.
Apalagi Sekjen PB FOKRI, Raja Sapta Ervian kerap memberikan dukungan penuh kepada karateka, dan terus memberi motivasi meraih prestasi terbaik bagi Indonesia. Menurutnya, tak mudah mempertahankan prestasi empat emas SEA Games lalu. Karena, Kamboja, Vietnam, Thailand dan Filipina menjadi lawan kuat. k22
1
Komentar