nusabali

Ponakan Bupati Badung Tekuni Kabaddi, Chelsea Ingin Ikuti Porprov 2025

  • www.nusabali.com-ponakan-bupati-badung-tekuni-kabaddi-chelsea-ingin-ikuti-porprov-2025

MANGUPURA, NusaBali
Kabaddi kian populer di Badung, hingga mencatat tiga kali beruntun juara umum Porprov Bali.

Hal itupun menarik minat salah satu keponakan Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, yakni Ni Putu Chelsea Amelia. Lalu Chelsea  ikut latihan sejak Februari 2023, atau tepat sebulan sebelum Porjar Badung 2023.

"Awalnya penasaran dengan kabaddi dan lalu diajak teman latihan untuk persiapan Porjar Badung. Asyik juga akhirnya tertarik terus latihan," ucap Chelsea, yang juga pelajar SMA Negeri 1 Mengwi, Minggu (2/4).

Dara kelahiran Denpasar, 24 agustus 2006 itu adalah putri pasangan I Made Thaiking dan Ni Made Sukaryawati (adik Bupati Giri Prasta). Kini Chelsea sudah rutin latihan di GOR Mengwi. Alhasil Chelsea ikut kontribusi tim sekolahnya meraih dua perunggu untuk nomor three star dan super five serta medali perak nomor national style kabaddi.

Dari prestasi dalam Porjar Badung itulah, Chelsea berobsesi terus meningkatkan kemampuan teknik dan kekuatan stamina sehingga dapat membela Badung dalam berbagai turnamen dengan prestasi yang gemilang, termasuk Porprov Bali 2025.

"Kekuatan kabaddi itu ada pada stamina dan kelincahan, juga pada fokus. Ada seninya juga, makanya saya akan terus berlatih untuk mengasah potensi diri," Ni Putu Chelsea Amelia.

Pelajar kelas 2 SMAN Mengwi ini mengaku rela latihan keras karena makin cinta dengan kabaddi. Apalagi orangtuanya mendukung kegiatan itu karena berdampak pada kesehatan dan prestasi.

Sementara itu pelatih kabaddi SMAN 1 Mengwi, Oming Arkasari mengakui Chelsea sangat berbakat sebagai atlet kabaddi potensial. Didukung postur tubuh yang tinggi (160 cm), tak susah bagi dirinya memoles Chelsea untuk terus berkembang. "Anaknya berbakat ada obsesi untuk maju. Saya akan terus mengarahkan dengan latihan rutin, terutama meningkatkan fisik agar punya power," kata pelatih yang malang melintang mengikuti turnamen internasional di Malaysia dan Thailand ini.

Saat Porjar Badung lalu, kata Oming, Chelsea dalam posisi raider maupun defender. Menurutnya, penempatan posisi itu situasional tergantung lawan. Oming berharap tim pemandu bakat merekrut Chelsea memperkuat Badung pada Porjar Bali maupun pelapis tim Porprov Bali 2025. *dek

Komentar