Kapolresta Pantau Pengamanan Misa Jumat Agung
DENPASAR, NusaBali
Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas melakukan pengecekan pengamanan di beberapa gereja di Denpasar.
Pengecekan kesiapan pengamanan itu untuk memastikan misa Jumat Agung umat kristiani berjalan lancar tanpa ada gangguan keamanan.
Sekitar pukul 09.00 Wita perwira melati tiga di pundak ini mengecek kesiapan personelnya di Gereja Katedral Denpasar, Jalan Tukad Musi, Renon. Kapolresta hendak memastikan misa yang digelar di salah satu gereja terbesar dan diikuti banyak umat itu aman.
Selesai dari Gereja Katedral Denpasar, Kapolresta menuju ke Gereja Baithani di Jalan Teuku Umar, Denpasar Barat. Kedatangannya di gereja tersebut disambut antusia umat yang datang sembahyang. Di gereja tersebut Polresta Denpasar sudah menempatkan personel. Anggota yang ditugaskan di sana bekerja sama dengan pengamanan internal gereja.
"Kami hadir di tengah masyarakat memberikan pelayanan keamanan kegiatan masyarakat. Salah satunya hari ini perayaan Jumat agung umat Kristiani. Polresta Denpasar dan jajaran Polsek memastikan perayaan Jumat Agung berjalan lancar," ungkap Kombes Bambang.
Kombes Bambang mengatakan gereja di wilayah hukum Polresta Denpasar yang mengelar ibadah rangkaian hari raya Paskah sejumlah 82 gereja. Untuk mengamankan puluhan gereja itu, Polresta Denpasar menerjunkan 367 Personel.
Lebih lanjut dijelaskan personel akan disebar dan terploting mengamankan gereja yang melakukan ibadah, Polresta juga dibantu personel TNI Kodim 1611/Badung, Sat Brimobda, personil Polda Bali, pecalang dan dari unsur pengamanan intern Gereja.
Sedangkan untuk jemaat yang akan melakukan ibadah diperkirakan kurang lebih 23.085 orang. "Kami mengelar pengamanan dengan optimal dan memastikan kegiatan ibadah Jum'at Agung berjalan dengan aman dan lancar," tutup Kombes Bambang. *pol
1
Komentar