Winurjaya Diprediksi Kembali Pimpin PBSI Bali
DENPASAR, NusaBali
I Wayan Winurjaya diprediksi kembali memimpin Pengprov PBSI Bali dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (Musprov PBSI) Bali pada Minggu (9/4) di Hotel Neo Denpasar.
Winurjaya tanpa halangan melanjutkan periode kedua 2023-2027, setelah dalam tahapan penjaringan bakal calon menjadi calon tunggal. "Dari batas waktu pendaftaran pada Senin (3/4) dan Selasa (4/4) hanya saya yang mendaftar, dan kita bersiap masuk tahap selanjutnya," ucap Winurjaya, Jumat (7/4).
Menurut Winurjaya jadi kandidat tunggal memang didahului konsolidasi internal, menyamakan keinginannya secara langsung kepada Pengkab dan Pengkot PBSI se Bali.
"Kita menyatakan diri akan maju lagi dan mohon dukungan pihak voter, astunkara teman - teman di daerah sangat mendukung," kata Winurjaya, yang juga mantan Ketua Pengkab PBSI Bangli.
Winurjaya juga memastikan periode kedua ini jadi masa pengabdian terakhir di cabang olahraga bulutangkis. Sikap terbuka itu disampaikan agar ada kesempatan mendedikasikan hingga empat tahun kedepan. Setelah itu dia siap melakukan regenerasi.
Untuk itu ayah pebulutangkis Made Pranita itu sangat bersyukur atas dukungan penuh voter dalam hal ini Pengkab dan Pengkot PBSI di Bali. Menurut Winurjaya, selain sukses kepengurusan juga sukses prestasi untuk meraih tiket PON XXI/2024 di Aceh dan Sumut.
Terlebih atlet yang diterjunkan, kata Winurjaya, semuanya pendatang baru tanpa ditopang atlet lama yang sukses membawa Bali masuk empat dalam PON XX/2021 di Papua. Winurjaya menganggap dukungan voter tidak lepas dari sejumlah catatan bagus selama ini.
Dari segi prestasi, Winurjaya dinilai berhasil membawa gelaran Kejuaraan Dunia BWF 2022 di Bali. Sebab tidak semua kota dan negara mampu memenuhi persyaratan Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) di tengah angka penyebaran Covid-19 yang tinggi. “Saat ini saldo rekening PBSI Bali dari awalnya hanya Rp 6 juta, sekarang Rp 200 juta,”kata pria asal Batur Kintamani itu, .
Winurjaya juga menyebutka, PBSI Bali aktif memfasilitasi atlet berlaga di Kejurnas, Piala Presiden, menggelar pelatihan pelatih, pelatih wasit dan juri. Bahkan pada Mei ini Bali akan jadi tuan rumah Sirkuit Nasional (Sirnas). *dek
1
Komentar