Badung Siap Gelar Sport Torism
Minta Dukungan PB POSSI Undang Peserta Luar Negeri
MANGUPURA, NusaBali
Pengurus Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Badung siap menggulirkan sport tourism pada Agustus 2023.
Target 300 peserta yang ditetapkan KONI Badung optimistis mampu terpenuhi. Karena itu, POSSI Badung juga meminta PB POSSI untuk mengundang peserta, terutama dari luar negeri.
"Melalui Pengprov POSSI Bali, kami sudah berkoordinasi ke PB POSSI soal undangan ke luar negeri, kami siap menggelar
sport tourism 'Badung Open' pada Agustus 2023 nanti," ucap Ketum Pengkab POSSI Badung, Anak Agung Gede Widarma, Minggu (9/4).
Menurut Agung Widarma, Badung siap menggelar event sport tourism setelah ditunjuk secara resmi oleh KONI Badung bersama tujuh cabang olahraga (cabor) lainnya.
"Persyaratan minimal 300 atlet dan dari jumlah itu ada atlet luar negeri, kita siap melaksanakan dengan penuh tanggungjawab. Makanya kita serahkan ke
PB POSSI terkait undangan ke luar negeri, dengan harapan tetap ada peserta ambil bagian sebagai syarat mensukseskan program sport tourism," terang Agung Widarma.
Agung Widarma juga berharap atlet selam Badung memanfaatkan moment tersebut dengan baik, sekaligus menunjukkan kemampuan terbaiknya .
Sementara itu sebanyak tujuh cabor akan menggelar sport tourism pada Mei hingga September 2023 di Badung. Ketujuh cabor itu diberikan kebebasan mengatur teknis dan waktu pelaksanaannya.
Harapannya tiap cabor menghadirkan peserta minimal 300 orang, sehingga totalnya mencapai 4.500 atlet ke Badung.
Ketujuh cabor itu, yakni Cricket, Catur, Selam, Kabadi, Taekwondo, Karate, dan Selancar Ombak. "Per cabor itu kan ditarget minimal menghadirkan 300 atlet, jadi secara keseluruhan akan ada sekitar 4.590 atlet bertanding di Badung. Mulai tempat menginap, akomodasi dan kebutuhan lainnya, semua dipusatkan di Badung, ini akan memberikan efek terhadap jumlah kunjungan wisatawan," tegas Ketum KONI Badung, Made Nariana.
Harapan Nariana selanjutnya 30 persen dari jumlah yang diinginkan adalah orang asing dan sisanya atlet dalam negeri. Semua ini upaya bahwa olahraga memberikan kontribusi untuk pariwisata di Kabupaten Badung. *dek
1
Komentar