Beredar Arahan Undur Pasang Penjor Hias
Agar Tetap Fresh Saat Pawai HUT ke 252 Kota Gianyar
GIANYAR, NusaBali
Seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), BUMD, dan camat se-Gianyar membuat penjor hias serangkaian HUT ke 252 Kota Gianyar.
Sesuai rundown kegiatan, awalnya pemasangan penjor direncanakan selama dua hari yakni Senin (10/4) hingga Selasa (11/4). Namun pemasangan diundur pada Sabtu (15/4) agar penjor tetap segar saat pawai HUT Kota Gianyar, Selasa (18/4) sore.
Informasi di lapangan, ada sejumlah OPD sudah memasang penjor sesuai lokasi yang ditentukan yakni seputaran kantor Bupati Gianyar sampai alun-alun. Hanya saja, penjor yang dipasang disinyalir hanya sekadar saja. Bahkan di depan SDN 1 Gianyar ada penjor yang baru dipasang ornamennya sudah lepas. Penjor itu pun sempat diperbaiki, kemudian hilang. Kabarnya, penjor itu harus diganti dengan penjor hias yang lebih mewah. “Om Swastiastu, Rahajeng Semeng sareng sami....mohon ijin meneruskan arahan dan perintah Pak Bupati, bagi yang belum memasang, utk pemasangan Penjor agar DIUNDUR PEMASANGANNYA KE TGL 15 APRIL 2023 , agar kondisi penjor masih segar pada saat pelaksanaan PAWAI. Bagi yg sudah terlanjur memasang Penjor dipersilakan melanjutkan. Demikian utk maklum,suksme lan ledangang sareng sami,rahajeng," demikian pesan yang beredar di sejumlah grup WhatsApp.
Memenuhi pengumuman tersebut, sejumlah OPD mulai bergotong royong membuat penjor hias. Seperti tampak di Kantor Kesbangpol Gianyar sebelah utara gedung DPRD Gianyar. Sejumlah pegawai tampak sibuk mengikat ornamen yang dilengkapi dengan bentangan kain merah putih. Beruntung OPD ini tidak termasuk yang buru-buru memasang penjor hias. "Kami memang belum pasang, ini baru buat. Buatnya gotong royong di kantor," ujar salah satu pegawai.
Pemasangan penjor pada tanggal 15 April 2023. Penjor agar terlihat fresh saat pawai yang rencananya dihadiri oleh petinggi PDIP, Prananda Prabowo, Gubernur Bali, dan bupati/walikota se-Bali. Tidak ada kriteria khusus dalam pembuatan penjor tersebut. Yang penting rapi, bagus, dan estitik dipandang. *nvi
Komentar