nusabali

KKP Gelar Pecangkokan Terumbu Karang

  • www.nusabali.com-kkp-gelar-pecangkokan-terumbu-karang

Guna memperingati Coral Triangle Day, Jumat (9/6), UPT (Unit Pelaksana Teknis) Kawasan Konservasi Perairan (KKP) Kecamatan Nusa Pendia, Klungkung, menggelar aneka kegiatan untuk lingkungan laut.

SEMARAPURA, NusaBali
Di antaranya menjaga kelestarian biota laut dengan transplantasi (pencangkokan) terumbu karang.Dalam kegiatan itu, KKP Nusa Penida melibatkan sejumlah pihak, antara lain Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Coral Triangel Center, masyarakat dan siswa. Kapala UPT KKP Nusa Penida I Nyoman Karyawan mengatakan peringatan hari kelautan ini dijadikan momentum untuk menjaga dan merawat keindahan laut. “Salah satunya lewat pencangkokan terumbu karang,” ujarnya.

Kata dia, selama ini panorama terumbu karang di Nusa Penida menjadi ikon ekosistem laut. Ikon ini sekaligus menjadi pemikat wisatawan untuk berkunjung. Sehingga keberlangsungan terumbu karang wajib untuk dijaga dan dipelihara dengan baik. “Jangan sampai terumbu karang itu rusak,” katanya.

Dijelaskan, pencangkokan terumbu karang adalah cara menanam kembali terumbu karang menggunakan bibit karang yang ada. Penanaman dilakukan di sekitaran spot dive Ped Point, Nusa Penida, dengan 150 stik terumbu karang. “Kami mengajak relawan yang merupakan dive master transplantasi terumbu karang,” ungkap Karyawan. Kagiatan ini akan dilakukan secara berkesinambungan.

Peringatan Coral Triangle Day diawali aksi bersih-bersih bersama puluhan siswa di Pantai Cryastalbay, Desa Sakti, Nusa Penida, dan lomba cerdas cermat di tempat yang sama. Temanya, tentang kelautan, untuk menanamkan sejak dini kecintaan siswa terhadap lingkungan. *wa

Komentar