Kelelahan, Marselino Masih Berat Jalani Latihan Timnas U-22
PHNOM PENH, NusaBali - Pemain Timnas U-22 Indonesia Marselino Ferdinan (18 tahun) masih kelelahan, hingga merasa berat menjalani latihan hari pertama Timnas Indonesia U-22 di Kamboja untuk SEA Games 2023.
Meski demikian Marselino menyambut baik laga perdana Indonesia vs Filipina, Sabtu (29/4) besok.
Ya, Marselino baru bergabung Timnas U-22 untuk SEA Games 2023 pada 24 April 2023. Pemain KMSK Deinze Belgia itu itu menempuh perjalanan panjang dari Belgia ke Tanah Air. Sehari berselang, Marselino harus terbang lagi ke Kamboja bergabung Timnas U-22 untuk berlaga di SEA Games 2023.
Marselino mengikuti latihan Timnas Indonesia U-22 di The Dream Visakha Training Camp, Phnom Penh, pada Rabu (26/4) sore waktu setempat. Mantan wonderkid Persebaya itu menceritakan kondisinya.
"Hari pertama latihan bersama Timnas U-22 di Kamboja untuk SEA Games 2023 yang pasti rasanya masih agak berat," ujar Marselino di laman PSSI, Kamis (29/4).
"Sebab, saya melewati perjalanan yang jauh dari Belgia ke Indonesia lalu ke Kamboja. Tapi, saya merasa senang dan enjoy bisa kembali ke Timnas Indonesia U-22," kata eks Persebaya itu.
Marselino terpaksa telat bergabung dalam persiapan Timnas U-22 untuk SEA Games 2023. Soalnya, pemain bernomor punggung tujuh itu sempat ditahan KMSK Deinze.
Timnas U-22 tergabung di Grup A SEA Games 2023 bersama tuan rumah Timnas Kamboja U-22, Timnas Myanmar U-22, Timnas Filipina U-22, dan Timnas Timor Leste U-22. Laga perdana akan melawan Filipina dalam partai pertama Grup A SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Sabtu (29/4) sore waktu setempat.
"Filipina U-22 tidak bisa dianggap remeh juga meskipun sebagian besar mereka adalah wajah baru. Apalagi pertandingan pertama adalah laga penting untuk melanjutkan ke laga selanjutnya," ungkap Marselino.
Sementara itu, Timnas U-22 melawan terik matahari di Kamboja untuk SEA Games 2023. Suhu di Negara Angkor Wat itu disebut mencapai 38 derajat celcius. Hal itu menyusul gelombang yang melanda sejumlah negara di Asia Tenggara (ASEAN) dan Asia Selatan dalam sepekan belakangan dan menimbulkan keresahan.
Suhu panas ekstrem yang menyerang Thailand, negara yang berbatasan dengan Kamboja, misalnya, melesat hingga 43-54 derajat celcius berdasarkan data dari Departemen Meteorologi setempat.
Timnas U-22 juga merasakan kepanasan di Kamboja. Tim berjulukan Garuda Muda itu tiba di Kamboja sejak Selasa (25/4) sebagai persiapan menuju SEA Games 2023. *
1
Komentar