Parpol Punya Tanggung Jawab Sosialisasikan Pemilu, Taruhannya Perolehan Suara
Satu di antaranya adalah menyosialisasikan tahapan Pemilu 2024 dari awal hingga akhir. Hal ini krusial dilakukan agar konstituen yang disasar parpol tidak golput atau pun tercecer dan mengalami kendala administrasi saat pemungutan suara.
Apabila ada pemilih yang tercecer lebih-lebih merupakan konstituen parpol maka yang akan dirugikan adalah parpol peserta pemilu. Sebab, perolehan suara bisa jadi berkurang karena sejumlah pemilih konstituen tidak bisa menggunakan hak pilih mereka.
Pesan ini disampaikan oleh Ketua KPU Kabupaten Badung I Wayan Semara Cipta saat dijumpai baru-baru ini. Pria yang akrab disapa Kayun menegaskan pentingnya peran serta parpol berkontribusi terhadap penerangan kepemiluan kepada masyarakat.
"Sudah berulang kali disampaikan kepada teman-teman parpol. Tolong pastikan konstituen anda, seluruh anggota anda, termasuk basis massa sudah terdaftar sebagai pemilih," ungkap Kayun.
Lanjut pria asal Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, jangan sampai aset parpol ini tercecer nanti pada 14 Februari 2024. Akibatnya, tidak bisa menggunakan hak pilih dan akhirnya memengaruhi perolehan suara parpol.
Atas pertimbangan inilah, parpol diharapkan turut bertanggung jawab untuk menyosialisasikan tahapan pemilu terutama soal data pemilih. Kata Kayun, KPU RI memiliki aplikasi berbasis laman web bernama cekdptonline.kpu.go.id.
Pada laman ini, masyarakat bisa mengecek apakah sudah terdaftar sebagai pemilih di Pemilu 2024. Apabila belum terdaftar, dapat melapor langsung ke Kantor KPU Kabupaten Badung di sebelah selatan Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung.
"Apabila sudah tedaftar, ayo sama-sama gunakan hak pilihnya. Karena hak sebagai warga negara adalah bentuk tanggung jawab. Apalagi di hari H itu kan hari kasih sayang maka buktikanlah cintamu kepada negeri ini dengan datang ke TPS dan gunakan hak suara," jelas Kayun.
KPU Badung sendiri mengusung tagline khusus yakni 'Partisipasimu adalah tanggung jawab dan pedulimu kepada Indonesia'. Harapannya momen pesta demokrasi yang bertepatan dengan hari kasih sayang bisa menjadi momentum menyuarakan kecintaan kepada negeri. *rat
Komentar