Pengurus PHDI Simakrama dengan Kapolda Bali, Perkuat Kerja Kolaborasi Jaga Budaya Bali
Parisada Hindu Dharma Indonesia
PHDI Pusat
Wisnu Bawa Tenaya (WBT)
Polda Bali
Irjen Pol Drs Putu Jayan Danu Putra
Ketum PH PHDI Wisnu Bawa Tenaya menyebut, banyaknya kasus pencederaan terhadap keluhuran budaya Bali, selain ditindak secara tegas, perlu adanya edukasi kepada warga yang berkunjung ke Bali.
DENPASAR, NusaBali
Pengurus Harian Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) pusat didampingi beberapa pengurus PHDI Provinsi Bali melakukan simakrama dengan Kapolda Bali Irjen Pol Drs Putu Jayan Danu Putra, Jumat (26/5), di Denpasar. Pertemuan tersebut membahas beberapa hal penting, khususnya dalam hal kerja kolaborasi antara PHDI dan Polda Bali.
“Kerja kolaborasi ini sangat perlu untuk terus diperkuat, khususnya dalam kepentingan menjaga keajegan tradisi dan budaya Bali. Banyak muncul kasus-kasus pencederaan terhadap keluhuran budaya Bali. Untuk itu selain ditindak secara tegas, perlu adanya edukasi kepada warga yang berkunjung ke Bali,” ungkap Ketua Umum PH PHDI Wisnu Bawa Tenaya.
Selain itu, Ketua PHDI Bali I Nyoman Kenak menyampaikan dalam pertemuan tersebut juga disampaikan secara langsung bukti legalitas PHDI yang telah didapatkan dari Kementerian Hukum dan HAM RI.
“Kami sampaikan juga bukti-bukti legalitas PHDI. Hal ini penting kami sampaikan, karena PHDI Bali khususnya, selama ini sudah bersinergi baik dengan jajaran Polda Bali,” ucapnya.
Kapolda Irjen Pol Putu Jayan menyampaikan ucapan terima kasih karena mendapat kunjungan PHDI pusat dan Bali. Dia memastikan jajaran Polda Bali senantiasa siap bersinergi dengan organisasi mana pun untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kedamaian di Bali.
“Polda Bali siap dan bersikap netral, tidak akan menunjukkan sikap pro ke salah satu, walaupun acuan dasarnya adalah hukum negara yang berlaku,” tuturnya.
Simakrama tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Sabha Pandita Ida Pandita Agung Putra Nata Siliwangi Manuaba, Dharma Upapati PHDI Bali Ida Pedanda Gede Wayahan Wanasari, Sekretaris PHDI Bali Putu Wirata Dwikora, Wakil Ketua PHDI Bali Putu Wira Dana, dan Tim Hukum PHDI Bali I Ketut Artana SH, MH. 7 bin
Komentar