Mertayasa Raih Tiga Perunggu Kejurnas Angkat Besi Remaja dan Junior
DENPASAR, NusaBali - Atlet Pengprov Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Bali meraih tiga medali perunggu dalam Kejurnas Angkat Besi Remaja dan Junior, di Aula Hotel Novotel Samator, Surabaya yang berkahir Kamis (8/6) malam.
Ketiga perunggu itu dipersembahkan I Kadek Mertayasa di kelas 73 kg putra untuk kategori snatch, clean and jerk.
Hasil tersebut dinilai cukup bagus sebagai langkah awal pembinaan atlet remaja dan junior di Pulau Dewata. Menurut Sekum Pengprov PABSI Bali, Made Purwita, pada Jumat (9/6), prestasi yang didapat sesuai harapan awal untuk naik podium. Terlepas yang diraih baru sebatas medali perunggu, namun itu bukti eksistensi pembinaan angkat besi di Bali berjalan setelah pisah resmi dari induknya PABBSI.
"Ini Kejurnas khusus remaja dan senior, jadi tidak ada kaitannya dengan Pra PON. Nah, untuk Pra PON nanti dihelat terpisah pada 16 Juli 2023 nanti," kata Purwita, yang juga mantan Sekum KONI Gianyar.
Purwita mengatakan prestasi atlet Bali tidak lepas dari pembinaan yang dilakukan I Ketut Ariana atau akrab dipanggil Banat yang selama ini malang melintang di level nasional sebagai atlet angkat besi. Banat membina langsung I Kadek Mertayasa yang merupakan siswa asal SMAN 1 Melaya Jembrana.
Purwita tetap merasa bersyukur atlet angkat besi asal Bali mampu bersaing di tingkat nasional dan meraih prestasi peringkat tiga. Dia berharap Kadek Mertayasa dapat melapis atlet senior dan memperbaiki prestasi untuk peringkat yang lebih baik.
"Sebenarnya kami bawa enam atlet pada Kejurnas di Surabaya, dengan rincian satu atlet putri dan lima atlet putra, didampingi pelatih Komang Juniadi. Namun hanya Kadek Mertayasa yang mampu meraih medali perunggu," kata Purwita, yang juga Ketua Pengkab Perbasi Gianyar. dek
Komentar