nusabali

Bekuk Belanda, Kroasia Tunggu Spanyol atau Italia

Luka Modric, Tua-tua Keladi di Semifinal UEFA Nations League

  • www.nusabali.com-bekuk-belanda-kroasia-tunggu-spanyol-atau-italia

FEYENOORD, NusaBali - Luka Modric tua-tua keladi, makin tua makin menjadi. Ya, pemain Real Madrid berusia 37 tahun itu menjadi pemain kunci saat Kroasia menang 3-2 atas Belanda, dalam laga semifinal UEFA Nations League, di Stadion Feijenoord, Kamis (15/6) dinihari WITA.

Modric di atas lapangan hingga menit ke-119, dan tampil sangat konsisten, serta mendikte permainan.

Laga berjalan sangat seru. Belanda sempat unggul pada menit ke-34 dari gol Donyel Malen. Namun pada babak kedua, Kroasia berbalik unggul lewat gol Andrej Kramaric dan Mario Pasalic. Drama pun terjadi pada menit 90+6, saat Noa Lang bikin gol untuk Belanda. 

Waktu normal berakhir imbang 2-2 dan laga dilanjutkan ke extra time. Pada fase ini, Modric sepenuhnya jadi pengendali permainan. Pemain Real Madrid itu menunjukkan aksi berkelas dan punya andil pada terciptanya dua gol sehingga Kroasia menang 4-2.

Padahal sebelumnya, Modric sempat diprediksi pensiun dari Timnas Kroasia usai Piala Dunia 2022. Namun, eks pemain Tottenham Hotspur itu memilih melanjutkan karier bersama Vatreni. Bagi Kroasia, itu keputusan yang bagus. Sebab, pelatih Zlatko Dalic belum punya pemain selevel Modric di lini tengah Kroasia. 

Jadi, kehadiran Modric terbukti sangat vital bagi Kroasia. Dia tampil menentukan dalam duel lawan Belanda. Modric mencetak satu assist dan gol dari titik penalti. Kedua momen kunci itu terjadi pada extra time.

Modric sendiri diganti pada menit ke-119. Selama di atas lapangan, Dia menjadi pemain paling banyak menyentuh bola (118), melepas umpan (91), dan membuat umpan kunci (2). Modric juga membuat dua shots.

Atas kemenangan tersebut, Kroasia berhak tampil di grand final UEFA Nations League.  Kroasia akan menunggu pemenang laga semifinal lainnya antara Spanyol vs Italia, pada Jumat (16/6) dinihari WIta.

Sedangkan Belanda akan berlaga untuk perebutan tempat ketiga  pada Sabtu (17/6) di Stadion De Grolsch Veste, Enschede, Belanda. 

Modric yang jadi Player of The Match atau pemain terbaik dalam laga itu  mengatakan timnya tampil dengan baik dan layak tampil di final UEFA Nations League. Menurutnya, setelah Kramaric mencetak gol, timnya meningkatkan performa lebih maksimal dan bermain sangat baik. Dia menlai timnya menunjukkan karakter di perpanjangan waktu.

"Kami tidak takut tetapi memang benar beberapa momen dapat mengubah pertandingan ke arah yang berbeda, terutama gol itu di akhir waktu regular,"kata Modric uefa.com.

Dengan lolosnya Kroasia ke final UEFA Nations League, membuat Modric punya ambisi besar melengkapi kariernya di lapangan hijau. Dia pemain yang bergelimang trofi bersama klubnya Real Madrid. Namun Modric belum pernah membawa Kroasia mengangkat piala.ant

Komentar