Ganjar Ajak Parpol Koalisi Usulkan Cawapres
Koster Akan Pimpin Tim Pemenangan Pilpres di Bali
Koster pernah menjadi Ketua Tim Kampanye Provinsi Bali di Pilpres 2014, dengan meraih 71,42 persen suara untuk Jokowi–Jusuf Kalla.
DENPASAR, NusaBali
Calon presiden (Capres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo mempersilakan partai yang berkoalisi dengan PDI Perjuangan untuk mengusulkan nama bakal calon wakil presiden (bacawapres) mendampingi dirinya.
Hal itu dikemukakannya merespons Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang mengusulkan kadernya, Sandiaga Uno sebagai calon wakil presiden. Ganjar memandang hal itu sebagai penanda kerja sama politik antara PDIP dan PPP untuk Pemilu 2024 telah berjalan.
“Ya enggak apa-apa diusulkan saja. Kan, banyak partai yang bergabung dengan PDI Perjuangan dan kerja sama,” kata Ganjar dalam konferensi pers usai acara konsolidasi PDIP Bali yang dipimpin Ketum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri di Sanur, Denpasar Selatan, Sabtu (17/6/2023).
Gubernur Jawa Tengah ini pun berharap nama-nama lain yang masuk bursa bakal cawapres juga dimunculkan oleh partai politik yang sudah dan akan bekerja sama dengan PDIP.
“Dan siapa yang akan bergabung dan akan bekerja sama dan punya calon, yuk diberikan,” ucap Ganjar.
Ganjar pun bicara soal proses penentuan cawapres pendamping dirinya. Di mana, hal itu bakal dibahas melalui dialog antara PDIP dan partai politik pengusungnya.
“Jadi nanti kita akan berembuk (kandidat nama-nama cawapres) secara bersama-sama,” jelas Ganjar.
Sementara itu, Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) yang juga Gubernur Bali, Wayan Koster dipastikan akan memimpin Tim Pemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Koster kini masih menunggu paket capres-cawapres diresmikan.
Koster menyebutkan, sebagai Ketua DPD PDIP Bali dia dipastikan akan memimpin pasukannya memenangkan Ganjar Pranowo yang diusung PDIP. “Sudah pasti ex officio (sebagai Ketua Tim Pemenangan Ganjar di Pilpres 2024, Red),” ujar Koster kepada NusaBali, usai acara konsolidasi kader, pengurus, Fraksi PDIP se-Bali, dalam rangka pemenangan Capres Ganjar Pranowo di Hotel Prime Plaza, Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan, Sabtu (17/6) sore.
Koster menegaskan, untuk resminya semua masih menunggu SK (Surat Keputusan) dari induk partai. “Karena, capres-cawapres belum ditetapkan. Nanti Tim Pemenangan secara resmi ditetapkan melalui Surat Keputusan setelah diresmikan pasangan capres-cawapres,” ujar politisi asal Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng ini.
Usai konsolidasi yang dihadiri Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri, Koster mengatakan, PDIP menargetkan kemenangan minimal 95 persen untuk Capres Ganjar Pranowo di Bali.
“Kita target kemenangan minimal 95 persen di Bali. Di Pilpres 2019 lalu kita meraih 91,68 persen. Di Pilpres 2024 kita optimis lah naik,” ujar mantan anggota Fraksi PDIP DPR RI periode 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2018 ini.
Koster sendiri sudah berpengalaman memimpin ‘pertempuran’ Pilpres. Dia pernah menjadi Ketua Tim Kampanye Provinsi Bali, Capres-Cawapres Joko Widodo-Jusuf Kalla di Pilpres 2014. Saat itu pasangan Jokowi-Jusuf Kalla meraih kemenangan 71,42 persen. 7 k22, nat
Komentar