Dari Jabar Open, Lily Kembali ke Pelatnas
JAKARTA, NusaBali - Setelah berlaga di Jabar Open pada 13-18 Juni, atlet menembak Bali Lily Sulistyadewi Tirthajaya langsung kembali ke Pelatnas Asian Games 2023 di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta. Lily pun berlatih maksimal mempersiapkan diri untuk kejuaraan selanjutnya.
"Usai dari Jabar Open, saya kembali ke Senayan lagi untuk menjalani latihan," ujar Lily, Selasa (20/6).
Namun, Lily belum mengetahui kejuaraan berikutnya apa yang akan diikuti. Baginya yang terpenting menyiapkan diri lebih dulu. Begitu pula untuk Asian Games 2023 di China, Lily bertekad mempersiapkan diri dengan baik.
Soal masuk atau tidak ke dalam tim inti Asian Games 2023, Lily pun menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih. Pasalnya, para pelatihlah yang paling mengetahui siapa yang cocok untuk turun.
"Jadi, saya jalani saja dahulu latihannya. Apalagi saya saat ini masih kuliah," kata mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Udayana (Unud) ini.
Lily sendiri di Jabar Open 2023 meraih medali perak 10 meter air pistol women, dengan skor 571. Skornya sama dengan peraih medali emas, Rihadatul Asyifa dari Riau. Namun yang membedakan, kata Lily, center poinnya. Dia 14, saya 13.
Meski hanya beda tipis, Lily tetap bersyukur dengan perolehan medali perak. Lantaran mendapat skor sebesar itu tidak mudah. Dia membutuhkan kesabaran agar poin sebesar itu tercapai.
"Bagi saya, pencapaian di Jabar Open sudah sangat memuaskan. Sebab, untuk menyentuh angka 570an saja cukup sulit. Butuh kesabaran lebih," kata Lily, yang kelahiran Denpasar, 12 Oktober 2001. k22
Komentar