nusabali

Proyek Mall Pelayanan Publik Rp 9,9 Miliar Segera Digarap

  • www.nusabali.com-proyek-mall-pelayanan-publik-rp-99-miliar-segera-digarap

BANGLI, NusaBali - Proses pengerjaan gedung mall pelayanan publik (MPP) Kabupaten Bangli segera dimulai. Gedung dengan anggaran Rp 9,9 miliar ini akan dibangun di lahan eks RSU Bangli, Kelurahan Kawan, Kecamatan Bangli.

Plt Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Bangli, Jetet Hebron mengatakan pembangunan gedung MPP bersumber dari dana Bantuan Khusus Keuangan (BKK)  Provinsi Bali. Kegiatan sudah masuk tahap penandatangan kontrak. "Kemungkinan hari Senin depan sudah dilakukan penandatangan Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) SPMK. Tinggal selangkah lagi pembangunan gedung MPP sudah bisa mulai dikerjakan oleh penyedia,” ungkapnya, Jumat (23/6).

Lanjutnya, pembangunan gedung MPP dengan anggaran Rp 9,9 miliar. Dalam proses tender diikuti 65 peserta. Setelah dilakukan  verifikasi/evaluasi  dari Pokja  pada Unit Layanan Pengadaan (ULP) Setda Bangli, kegiatan ini dimenangkan oleh CV Batu Karang dengan nilai penawaran Rp 7,7 miliar lebih.

"Bangunan gedung ini memiliki dua lantai. Lantai I dimanfaatkan untuk ruang pelayanan publik sedangkan untuk lantai II untuk kantor," sebutnya.

Menurut Jetet Hebron, lantai I akan dilengkapi dengan 9 loket pembayaran. Di antaranya,  pengurusan BPJS Kesehatan, Samsat, SIM, Bank Pasar, PDAM hingga klinik PMI. Sebelumnya, sudah dilakukan pembongkaran bangunan eks RSU Bangli, lanjut perataan lahan.7esa

Komentar