nusabali

SMPN 4 Kota Payakumbuh Belajar Kurikulum di Klungkung

  • www.nusabali.com-smpn-4-kota-payakumbuh-belajar-kurikulum-di-klungkung

SEMARAPURA, NusaBali - SMPN 4 Kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat mengunjungi SMPN 1 Semarapura, Klungkung, dalam rangka studi komparatif tentang implementasi Kurikulum Merdeka, Jumat (25/6).

Rombongan dipimpin Kasek SMPN 4 Kota Payakumbuh Mardiyus bersama dewan guru dan tenaga administrasi. Rombongan diterima Kadisdikpora Klungkung I Ketut Sujana dan Kasek SMPN 1 Semarapura I Nyoman Karyawan beserta siswa, guru, dan tenaga administrasi sekolah.

Nyoman Karyawan mengucapkan selamat datang kepada rombongan, kemudian memaparkan implementasi Kurikulum Merdeka di SMPN 1 Semarapura. Selanjutnya Waka Kurikulum SMPN 1 Semarapura, Ni Komang Taman, memaparkan berbagai praktik Kurikulum Merdeka. Kasek SMPN 4 Kota Payakumbuh, Mardiyus mengatakan, studi komparatif bertujuan mengetahui ekosistem sekolah, intrakurikuler, penerapan projek Profil Pelajar Pancasila, dan kegiatan ekstrakurikuler. “Kami berharap terjalin kemitraan dan akan membawa beberapa program kegiatan SMPN 1 Semarapura ke Payakumbuh,” ujar Mardiyus.

Kadisdikpora Klungkung I Ketut Sujana sangat mengapresiasi kunjungan dari SMPN 4 Payakumbuh sebagai bentuk kemitraan dan kolaborasi dalam visi mencerdaskan anak bangsa. Dia berharap rombongan berkunjung ke objek wisata dan membawa oleh-oleh khas Klungkung ke Payakumbuh. Rombongan dihibur dengan pementasan Joged, Tari Jauk Keras, Wonderland Indonesia, Tari Pendet, Senam Semaphore, praktik P3K, dan lainnya. 7 wan

Komentar