PSS Boyong 22 Pemain ke Bali
SLEMAN, NusaBali - PSS Sleman memboyong 22 pemain untuk memulai kiprah Kompetisi BRI Liga 1 2023/2024. Klub Super Elang Jawa itu akan menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (1/7) sore, pukul 16.00 WITA. Skuad PSS pun bertolak ke Pulau Dewata pada Kamis (29/6) siang.
"Ada beberapa pemain yang absen, tetapi bukan menjadi masalah karena PSS membawa tim utama untuk merebut poin penuh di Bali," ujar media officer PSS Sleman, Juan Tirta Abditama, kepada Bola.com, Kamis (29/6).
Gelandang PSS Sleman, Jonathan Bustos 28 tahun) pun tidak sabar menyambut laga perdana Liga 1 2023/2024 lawan Bali United. Bustos menegaskan PSS akan berjuang dan memberikan yang terbaik di laga pembuka.
"Semua tahu bahwa Bali United adalah tim yang hebat di Indonesia. Namun, hal itu bukan masalah bagi tim PSS. Kami akan berusaha memainkan permainan yang hebat untuk menang dalam laga awal nanti. Untuk laga ke depannya, semoga hasil baik bisa selalu diraih PSS,” kata Bustos.
Bustos menjalani laga debut bersama Super Elang Jawa dalam laga uji coba pramusim melawan Persib Bandung. Eks pemain Borneo FC itu memulai laga dari bangku cadangan. Bustos diturunkan pelatih Marian Mihail pada menit ke-55.
Gelandang asal Argentina itu tampil mengesankan kala timnya ditahan imbang 1-1 oleh Maung Bandung. Dia menyumbang satu assist pada laga di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (25/6) lalu.
"Saya hanya bermain 30 menit ketika melawan Persib dan Minggu ini saya masih berlatih. Saya optimis mencapai kondisi optimal dan maksimal kontra Bali United FC,” ucap Bustos.
Bustos sempat mengalami cedera saat PSS menjalani pemusatan latihan di Kaliurang, Sleman. Cedera itu membuatnya harus menepi dalam laga uji coba sebelumnya. Beruntung, kini kondisi Jonathan Bustos berangsur membaik.
Skuat PSS Sleman bertolak ke Pulau Dewata, Kamis (29/6) siang, dengan membawa total 22 pemain, termasuk beberapa rekrutan anyar. Abduh Lestaluhu, Anthony Pinthus, Leonard Tupamahu, Thales Lira, Kei Sano, hingga Jonathan Bustos juga ikut dalam rombongan ke Bali.*
Komentar