nusabali

Guru SMKN Amlapura Praktik Industri

  • www.nusabali.com-guru-smkn-amlapura-praktik-industri

AMLAPURA, NusaBali - Sejumlah guru produktif SMKN Amlapura mengikuti kelas magang bidang industri di perhotelan. Tujuannya, mengacari pengalaman langsung dalam dunia industri, sebelum diimplementasikan kepada siswa.

"Itu program sekolah, bukan saja siswa yang magang, guru juga perlu magang agar tahu suasana industri," jelas Wakasek Kesiswaan SMKN Amlapura I Made Yuli Arsana di ruang kerjanya, Jalan Veteran, Amlapura, Rabu (5/7).

Katanya, dengan magang guru pengajar dapat pengalaman langsung merasakan dunia industri, meningkatkan relevansi kompetensi profesionalisme guru, hingga ilmunya bisa ditransfer kepada siswa. Dengan magang di dunia industri, guru juga dapat mengimplementasikan teori yang diajarkan, untuk menambah pengalaman hingga berdampak peningkatan kualitas pendidikan di tempatnya mengajar.

Di samping itu, kata Yuli Arsana, guru magang bisa menjalin kerja sama dengan industry dan pihak industri lebih mengenal sekolah tersebut hingga memudahkan kerja sama di kesempatan berikutnya. Magang juga bermanfaat bagi usaha karena dapat tenaga kerja tambahan.

"Magang guru ini sebagai acuan magang siswa berikutnya, di samping guru bersangkutan lebih mudah mengajarkan di sekolah setelah dapat pengalaman," tambahnya.

Kata dia, magang juga merupakan salah satu kegiatan pelatihan kerja di sebuah perusahaan, meningkatkan kompetensi keahlian guru produktif sesuai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam dunia usaha.

"Hasil magang, nantinya guru bisa memulai menganalisis standar kompetensi dasar yang akan diimplementasikan di sekolah kepada siswa," tambahnya.

Dampak berikutnya, jelas Yuli Arsana, guru yang telah menjalani pelatihan, dapat merancang persiapan mengajar, menyusun strategi, serta metode-metode pembelajaran yang cocok.

Guru mata pelajaran Food And Beverage SMKN Amlapura Ni Putu Oka Wahyuni, mengatakan selama libur kenaikan kelas, dirinya magang di Hotel Ashyana Candidasa, Banjar Samuh, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem, bagian restoran. "Dengan magang, kami bisa mengetahui suasana nyata di industri, sehingga memudahkan memberikan pelajaran di sekolah," jelas Wahyuni.

Manager Hotel Ashyana Candidasa I Wayan Kariasa mengakui, tengah menerima sejumlah guru SMKN Amlapura magang di tempatnya bekerja. "Magang selama sebulan, ada yang di restoran, di hotel dan di tempat lainnya," jelasnya.7k16

Komentar