Desa Sidan Kelola PAM Desa Desa Sidan Kelola PAM Desa
Desa Sidan, Kecamatan/Kabupeten Gianyar, mengelola Perusahaan Air Minum (PAM) Desa.
GIANYAR, NusaBali
Perbekel Desa Sidan, Made Sukra Suyasa menjelaskan PAM desa ini sudah dinikmati oleh 300 KK warga setempat.
Puluhan KK warga desa setempat saat ini masuk dalam daftar tunggu. “PAM desa ini kita kelola sejak tahun 2014,” jelasnya, saat ditemui beberapa waktu lalu. Dijelaskan Sukra Suyasa, awal mula dicetuskannya PAM desa ini karena pasokan air dari PDAM Gianyar sering keprat-keprit (terkadang lancar, terkadang macet). “Kami punya sumber air tapi kesulitan air, maka itu mucullah ide untuk membuat PAM desa ini,” jelasnya.
Proyek ini menelan anggaran sekitar Rp 270 juta. Calon pelanggan air dikenakan ongkos pasang Rp 800.000 per KK. Meski saat ini masih banyak daftar tunggu, pihaknya mengaku kuota 300 KK tersebut sudah maksimal.
Bak penampungan air di dekat Pura Tirta Empul Desa Sidan. “Kawasan ini banyak rembesan, banyak tempat permandian juga. Hanya saja harus diatur sehingga bisa bermanfaat untuk warga,” jelasnya. Air dari bak penampungan, selanjutnya dialirkan naik menggunakan mesin. Barulah selanjutnya air dialirkan ke masyarakat. “Pemakaian 0-10 kubik dikenakan Rp 20.000,” jelasnya. *nvi
Komentar