nusabali

Pemerintah Targetkan 1 Juta Guru Diangkat PPPK

  • www.nusabali.com-pemerintah-targetkan-1-juta-guru-diangkat-pppk

“Berkat gotong royong ini, kita sudah berhasil mencetak rekor dengan merekrut 544 ribu guru ASN PPPK,”

JAKARTA, NusaBali
Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim menjamin kesejahteraan para guru dalam pidato HUT ke-78 RI, Kamis (17/8). Salah satunya dengan mengangkat para guru sebagai Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK).

Dia mengklaim, Kemendikbudristek terus membuktikan komitmennya meningkatkan kualitas dan kesejahteraan guru. Program seleksi guru Aparatur Sipil Negara Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (ASN PPPK) juga terus dilakukan dengan melibatkan kolaborasi lintas kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah. “Berkat gotong royong ini, kita berhasil mencetak rekor dengan merekrut 544 ribu guru ASN PPPK,” ucapnya dalam pidatonya dikutip dari YouTube Kemendikbudristek, Kamis (17/8).

“Jumlah ini akan terus meningkat sampai mencapai target satu juta guru yang diangkat sebagai ASN PPPK,” kata Nadiem. Berikutnya, untuk jenjang pendidikan berbagai program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) telah berhasil mengubah hidup lebih dari 760 ribu mahasiswa.

Menurutnya, kesempatan belajar di luar kampus baik di industri, sekolah hingga masyarakat, memberi pengalaman yang sangat berharga bagi generasi muda guna berkontribusi lebih besar bagi bangsa dan negara di masa mendatang. “Mari kita lanjutkan semangat gotong royong para pendahulu kita untuk bergerak serentak mewujudkan Merdeka Belajar,” katanya.

Hingga saat ini, total guru honorer yang telah lolos semenjak tes seleksi dilaksanakan pada 2021 adalah sebesar 544.292 orang guru. Menteri Nadiem juga menyampaikan harapannya bahwa berita baik ini dapat mendorong semangat bagi para guru untuk mengabdi dan memberikan layanan terbaik bagi pendidikan di Indonesia.

Sejak 2019, Kemendikbudristek terus berupaya menuntaskan permasalahan guru honorer yang telah berlangsung menahun. Beberapa perubahan positif yang dicapai melalui rekrutmen guru ASN PPPK antara lain adalah:  Adanya perubahan status guru dari honorer ke ASN PPPK sehingga membawa jaminan kesejahteraan ekonomi bagi guru, yang meliputi gaji dan tunjangan profesi; Kedua, perubahan status tersebut akan memungkinkan lebih banyak guru mengikuti program-program peningkatan kompetensi dan sertifikasi; Ketiga, memberikan solusi kebutuhan guru di daerah.

Terobosan untuk permasalahan guru yang sudah dilakukan Kemendikbudristek antara lain: penyediaan ratusan ribu formasi guru ASN PPPK yang berarti penyediaan gaji oleh pemerintah pusat agar pemerintah daerah dapat fokus pada pemenuhan kebutuhan guru; kesempatan tiga kali seleksi yang tidak berbayar bagi para guru honorer; materi pembelajaran gratis untuk para guru honorer mempersiapkan diri mengikuti tes; serta sejumlah kebijakan afirmatif untuk memudahkan guru honorer mendapatkan skor yang cukup agar dapat lulus menjadi ASN PPPK. 7

Komentar