26 Peleton Ikuti Lomba Gerak Jalan Semaphore
SEMARAPURA, NusaBali - Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta melepas lomba gerak jalan Semaphore Kreasi Penggalang Penegak Putri Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Klungkung di Kota Semarapura, Sabtu (19/8). Gerak jalan dengan jarak tempuh 1,5 Km.
Hadir Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sudiarta, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen, Kadis Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Klungkung I Ketut Sujana, dan undangan lainnya.
Ketua Panitia, Dwi Juliantara mengatakan gerak jalan Semaphore Kreasi menggunakan Semaphore sebagai media kreasi. Lomba ini diikuti 14 peleton dari Penggalang putri tingkat SMP dan 12 peleton dari Penegak putri. Bupati Suwirta berharap gerak jalan Semaphore Penggalang Penegak Putri berjalan dengan baik.
Gerak jalan Semaphore juga membangun kebersamaan, semangat, sportivitas, disiplin serta meningkatkan rasa kepemimpinan, dan meningkatkan kerja sama regu. Melahirkan keharmonisan dalam gerak. “Jaga disiplin di sepanjang jalan, tampilkan kreasi yang sudah dipelajari,” pinta Bupati Suwirta.
Juara I diraih SMPN 1 Semarapura, juara II SMPN 2 Banjarangkan, dan juara III SMPN 2 Dawan. Kasek SMPN 1 Semarapura I Nyoman Karyawan mengatakan, lomba ini sangat bermanfaat dalam menguatkan karakter anak-anak dalam rangka mewujudkan Profil Pelajar Pancasila. 7 wan
Komentar