Buleleng Sambut ‘Yacht Sail Rally to Indonesia 2023’
SINGARAJA, NusaBali - Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng berencana memberikan sambutan kepada rombongan kapal Yacht dalam International Yacht Rally Sail to Indonesia 2023 yang akan singgah di Bali Utara pada 4-6 Oktober 2023.
Kepala Dinas Pariwisata Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara menyampaikan rencana penyambutan itu telah dimatangkan dalam rapat belum lama ini. Sejumlah pihak seperti praktisi wisata hingga KSOP Celukan Bawang dan Pokmaswas turut dilibatkan.
Dody menyampaikan, North Bali Yacht Festival 2023 akan menyambut 100 wisatawan lebih dengan 46 kapal yacht dari berbagai negara. Pihaknya berencana menyajikan pertunjukan budaya dan musik pada 4-5 Oktober 2023. Selain pertunjukan, direncanakan pula menawarkan paket wisata di Buleleng bekerjasama dengan travel dan PHRI Kabupaten Buleleng.
"Program ini agar ada citra positif untuk Buleleng di mata mereka. Dengan harapan image tersebut dibawa ke negaranya," harapnya, Rabu (6/9).
Untuk tanggal 5 Oktober pihaknya menyediakan paket wisata di pagi hari dan malamnya ada gala dinner dengan menyajikan kuliner dan minuman khas Buleleng. Hal ini akan menggandeng UMKM Buleleng yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi. "Pihak-pihak yang terlibat memberikan saran dan masukan. Sehingga apa yang menjadi keputusan dapat memberikan kelancaran dalam agenda kali ini," pungkasnya. 7mzk
Dody menyampaikan, North Bali Yacht Festival 2023 akan menyambut 100 wisatawan lebih dengan 46 kapal yacht dari berbagai negara. Pihaknya berencana menyajikan pertunjukan budaya dan musik pada 4-5 Oktober 2023. Selain pertunjukan, direncanakan pula menawarkan paket wisata di Buleleng bekerjasama dengan travel dan PHRI Kabupaten Buleleng.
"Program ini agar ada citra positif untuk Buleleng di mata mereka. Dengan harapan image tersebut dibawa ke negaranya," harapnya, Rabu (6/9).
Untuk tanggal 5 Oktober pihaknya menyediakan paket wisata di pagi hari dan malamnya ada gala dinner dengan menyajikan kuliner dan minuman khas Buleleng. Hal ini akan menggandeng UMKM Buleleng yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi. "Pihak-pihak yang terlibat memberikan saran dan masukan. Sehingga apa yang menjadi keputusan dapat memberikan kelancaran dalam agenda kali ini," pungkasnya. 7mzk
Komentar