KONI Tabanan Kantongi 400 Atlet Bayangan Porprov
TABANAN, NusaBali - KONI Tabanan mengantongi sebanyak 400 atlet bayangan yang diproyeksikan tampil dalam Porprov Bali XVI/2025. Ke-400 atlet itu dari 30 cabang olahraga berbeda yang dikumpulkan dua tahun menjelang gelaran Porprov Bali.
"Biasanya atlet itu dikumpulkan setahun jelang gelaran Porprov, tapi untuk Porprov nanti kita lakukan pemetaan sejak jauh hari dua tahun jelang Porprov," kata Ketua Umum KONI Tabanan, Made Nurbawa, Minggu (8/10).
Menurut Nurbawa, persiapan jarak jauh dilakukan agar ada pola pembinaan secara berjenjang. Namun 400 atlet itu belum tentu semuanya dikirim ke pesta olahraga tersebut.
Sebab langkah-langkah ke depannya, kata Nurbawa, prosesnya masih cukup panjang. Apakah itu nanti degradasi atau promosi di masing-masing cabor, cabor induk sudah mengumpulkan nama-nama atlet bayangan untuk Porprov Bali 2025.
Menurut Nurbawa, data base bayangan itu sifatnya wajib disampaikan oleh Pengkab cabor yang harus disetor ke KONI Tabanan. Atlet yang masuk nama bayangan Porprov itu adalah mereka yang dari sisi syarat dan regulasi masih memungkinkan tampil di ajang Porprov Bali, terutama soal umur dan catatan prestasi.
"Kita ingin bergerak dengan perencanaan yang lebih rapi, dengan catatan pemetaan kita kantongi di awal," tutur Nurbawa, yang juga mantan Sekum KONI Tabanan itu.
Nurbawa menambahkan, data base per cabor itu kedepannya akan ditelaah mengenai persiapan selama 2 tahun menuju Porprov Bali. Kata dia, ini juga sebagai upaya mencegah atlet yang hendak mutasi keluar Tabanan, sehingga Pengkab Cabor juga harus sigap dengan situasi yang ada terkait kasak kusuk mutasi jelang Porprov Bali. "Semoga hasilnya nanti jauh lebih baik," harap Nurbawa.
Sementara itu Kontingen Tabanan kini menjelma sebagai tim penghuni papan tengah di Porprov Bali, dari awalnya langganan sebagai juru kunci. Peningkatan prestasi Tabanan mulai melejit saat Porprov Bali XIII/2019 lalu saat berstatus sebagai tuan rumah Porprov.dek
1
Komentar