nusabali

KONI Bali Siap Fasilitasi Atlet Peraih Tiket PON

  • www.nusabali.com-koni-bali-siap-fasilitasi-atlet-peraih-tiket-pon

DENPASAR, NusaBali - Akibat dana terbatas dari Pemprov Bali membuat atlet yang lolos dari babak kualiafikasi terancam mengikuti PON XXI/2024 di Aceh dan Sumatera Utara.

Karena tak punya daya tawar mendapatkan anggaran dari pemerintah, KONI Bali pun hanya dapat memfasilitasi semua atlet yang meraih tiket PON 2024 untuk diberangkatkan ke Aceh dan Sumut.

Langkah itulah yang akan dilakukan KONI sebagai bentuk apresiasi patriot olahraga Bali berangkat ke PON. Apalagi bagi induk cabang olahraga (cabor) di Bali itu, keberhasilan dalam kualifikasi PON juga dinilai sebagai pencapaian prestasi yang membanggakan. 

Menurut Ketua Umum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan pada Sabtu (14/10), saat ini Bali baru meloloskan 377 atlet dari target 500 atlet yang ditetapkan KONI Bali. Pencapaian prestasi yang ditorehkan patriot olahraga Bali pada kualifikasi PON patut diapresiasi. 

"Bagi saya lolos PON itu sebuah prestasi, kan ada syarat yang mereka penuhi untuk meraih tiket PON itu," kata Oka Darmawan. 

Untuk itu,  Oka Darmawan, ada keinginan untuk mengutus semua atlet yang lolos PON dengan catatan ditunjang anggaran. Oka Darmawan pun mengatakan, pihaknya ada keinginan mengirim atlet dalam jumlah maksimal dengan beban peringkat lima besar saat PON XX/2021 di Papua. 

“Atlet peraih tiket PON harus kita fasilitasi agar bisa tampil, makanya anggaran yang dibutuhkan juga sangat banyak. Semoga pemerintah daoat mendukung anggaran Rp 60 miliar yang kita estimasi untuk PON 2024 nanti,”kata Oka Darmawan, yang juga mantan Ketum Perbasi.

Oka Darmawan memastikan, jika dana semuanya dipenuhi dapat memfasilitasi atlet sekitar 500 atlet yang ditarget meraih tiket PON. 

Menurut Oka Darmawan, baginya dari sekian atlet yang ada itu hanya segelintir yang dapat menunjukkan prestasi. Selebihnya berolahraga untuk kebugaran, jadi bukan semuanya orientasi prestasi saja. 

“Makanya ketika lolos PON, kita berkeinginan mengirim mereka dalam jumlah maksimal karena itu sudah merupakan pencapaian prestasi dapat memenuhi target di internal cabor,”kata Oka Darmawan. dek

Komentar