nusabali

TP PKK Bangli Menyapa dan Berbagi di Desa Awan

  • www.nusabali.com-tp-pkk-bangli-menyapa-dan-berbagi-di-desa-awan
  • www.nusabali.com-tp-pkk-bangli-menyapa-dan-berbagi-di-desa-awan

BANGLI, NusaBali - TP PKK Kabupaten Bangli melaksanakan kegiatan menyapa dan berbagi di seluruh Desa di Kabupaten Bangli. Kegiatan dipimpin Ketua TP PKK Kabupaten Bangli, Ny Sariasih Sedana Arta diawali dari Desa Awan, Kecamatan Kintamani, Senin (23/10).

Kegiatan ini akan dilaksanakan setiap hari hingga di penghujung tahun 2023, menyasar semua desa di Kabupaten Bangli.  Kegiatan dihadiri Ketua GOW Kabupaten Bangli Ny Suciati Diar, Kepala OPD terkait dilingkungan Pemkab Bangli, Camat Kintamani, Ketua TP PKK Kecamatan Kintamani, Perbekel Desa Awan serta kader PKK Desa, juga dirangkaikan dengan bimtek administrasi 10 program pokok PKK dari TP PKK Kabupaten Bangli kepada tim penggerak PKK desa/ kelurahan dan Kader PKK di Kabupaten Bangli yang akan mengikuti lomba desa tahun 2024.

Ketua TP PKK Kabupaten Bangli Ny Sariasih Sedana Arta  menyampaikan, program menyapa dan berbagi ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh TP PKK Kabupaten Bangli, yang dilaksanakan setiap tahun. "Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Bangli melalui TP PKK kepada masyarakat penyandang disabilitas, kader PKK kurang mampu, ibu hamil, balita kurang gizi, dan lansia," jelasnya.

Menurut Ny Sariasih, dengan turun langsung menyapa masyarakat, pihaknya akan lebih banyak mendengar keluhan ataupun masukan dari masyarakat terkait permasalahan yang terjadi di tingkat Desa, dan memberikan pembinaan kepada kader PKK desa terkait 10 program pokok PKK. Sehingga untuk kedepannya program yang disusun oleh TP PKK Kabupaten Bangli agar benar- benar tepat sasaran dan sampai kepada masyarakat yang membutuhkan. "Ke depannya tidak ada lagi kesenjangan sosial di Kabupaten Bangli dan masyarakat dapat hidup sejahtera dan berkecukupan," sebutnya.

Masyarakat yang berhak menerima bantuan satu paket sembako di Desa Awan ini adalah masyarakat penyandang disabilitas, kader PKK kurang mampu, ibu hamil KEK, balita kurang gizi, dan lansia dengan jumlah 50 orang penerima. Kegiatan diisi sosialisasi tentang bahaya rabies dari Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Bangli I Wayan Sarma, serta sosialisasi tentang jaminan sosial, kesehatan, dan sosialisasi tentang perlindungan anak  dari Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak, I Wayan Jimat.@7esa

Komentar