Bayu KW Hibur Resepsi Pernikahan Wakil Ketua DPRD
AMLAPURA, NusaBali - Penyanyi Pop Bali Bayu KW menghibur para undangan di acara resepsi pernikahan Wakil Ketua DPRD Karangasem I Gusti Ngurah Gede Subagiartha di rumah mempelai, Jro Subagan, Jalan Ahmad Yani Amlapura, Karangasem, Senin (23/10). Subagiartha menikahi mantan Sekpri Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri periode 2016-2021, I Gusti Ayu Aneda Pramita.
Bayu KW menyumbangkan beberapa lagu hitsnya. Penyanyi ini pernah dikontrak selama I Gusti Ayu Mas Sumatri masimakrama hingga kampanye untuk Pilkada Karangasem 2015. Dia punya andil mengantarkan I Gusti Ayu Mas Sumatri sebagai Bupati Karangasem 2016-2021.
"Kali ini kita bertemu kembali, mengenang perjuangan tahun 2015. Kami sengaja menghadiri undangan atas pernikahan Gus Ode (panggilan I Gusti Ngurah Gede Subagiartha) untuk menghibur para undangan," jelas Bayu KW, penyanyi asal Banjar Tabu, Desa Selat, Kecamatan Klungkung ini.
Kagu dinyanyikan Bayu KW atas permintaan para undangan, sehingga para undangan semangat ikut bernyanyi. Lawak Denok dan Dogler dari Klungkng juga menyelingi acara hiburan itu, menyusul menampilan Joged dari Buleleng
I Gusti Ngurah Gede Subagiartha mengakui mengundang Bayu KW. "Kedatangan Bayu KW, sebagai undangan biasa, kebetulan sebagai penyanyi, turut menghibur para undangan yang datang. Beda dengan para pelawak memang saya sewa untuk memberikan hiburan," katanya.
Pasangan I Gusti Ngurah Gede Subagiartha - I Gusti Ayu Aneda Pramita menjalani acara pernikahan, Sukra Wage Uye, Jumat (20/10), berlanjut acara resepsi. Selama acara resepsi sebelumnya, hadir Bupati Karangasem I Gede Dana, mantan Bupati Karangasem I Wayan Geredeg, Ketua DPRD I Wayan Suastika, segenap anggota DPRD Karangasem, dan pimpinan OPD. Setiap undangan yang datang, terlebih dahulu mendapatkan pelayanan swafoto, foto langsung cetak. Seluruh undangan yang pulang, semuanya membawa oleh-oleh foto bersama kedua mempelai.
I Gusti Ngurah Gede Subagiartha sendiri merupakan putra sulung dari I Gusti Made Tusan dan I Gusti Ayu Mas Sumatri, sedangkan I Gusti Ayu Aneda Pramita asal Banjar Abang Jeroan, Desa/Kecamatan Abang, merupakan putri sulung dari tiga bersaudara pasangan I Gusti Made Kertha Mudita dan Ida Ayu Ketut Artika.
I Gusti Ngurah Gede Subagiartha adalah politisi dari Partai NasDem di Pemilu Legislatif 2019, meraih suara tertinggi di Karangasem dengan,6.678 suara dari Daerah Pemilihan (Dapil) Karangasem I Kecamatan Karangasem. Sedangkan I Gusti Ayu Aneda Pramita, sebelumnya Sekpri Bupati Karangasem, kali ini sebagai Sekpri Sekdakab Karangasem.7k16
Komentar