nusabali

Perwira Polres Bangli Dites Urine, Hasilnya Negatif

  • www.nusabali.com-perwira-polres-bangli-dites-urine-hasilnya-negatif

Perolehan mengagumkan baru saja diraih penyanyi Sandhy Sondoro dari sebuah kompetisi musik di Rusia. Perwira di jajaran Polres Bangli menjalani tes urine di ruang Rupatama Mapolres Bangli, Sabtu (8/7). 

BANGLI, NusaBali
Kapolres Bangli, AKBP IGN Agung Ade Anom Panji turut mengikuti tes urine. Sebanyak 75 personel yang dites, hasil nihil ditemukan indikasi penyalahgunaan narkoba.

Usai dites urine AKBP Ade Anom Panji didampingi Kasat Narkoba Polres Bangli AKP Putu Gede Ardana mengatakan, tes urine dilaksanakan secara rutin. Tes urine kali ini kerjasama antara Polres Bangli bersama Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Gianyar. Selain perwira yang dites urine, anggota di masing-masing fungsi turut dites urine. "Anggota juga dites diambil sampel, namun untuk perwira seluruh di tes urine," ungkapnya.

Kegiatan ini sebagai upaya pengawasan jangan sampai ada penyalahgunaan narkotika di lingkungan Polres Bangli. "Selain memang program Kapolri untuk pemberantasan narkotika," imbuhnya. Disinggung terkait sanksi bila ada personel yang terindikasi penyalahgunaan narkotika, AKBP Ade Anom Panji, menegaskan pihaknya akan memproses sesuai hukum berlaku. Diakui kegiatan seperti ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan. 

Sementara itu Kepala BNNK Gianyar, AKBP Made Pastika menyampaikan keterlibatan BNNK Gianyar dalam hal ini, membantu dalam hal pembinaan. "Bila ada yang terindikasi penyalahgunaan narkoba terlebih lagi sebagai pengedar, pasti akan ditindak," jelasnya.

Sesuai hasil tes urine perwira maupun anggota Polres Bangli, nihil indikasi penyalahgunaan narkotika. "Sejauh ini hasilnya nihil, kami berharap jangan sampai ada personel yang terlibat," imbuhnya. *e

Komentar