Gedung Maria Dipasang Burung Garuda Seberat 275 Kilogram
TABANAN, NusaBali - Gedung Kesenian I Ketut Maria dipasang lambang Burung Garuda Pancasila seberat 275 kilogram. Pemasangan dilakukan Minggu (29/10) sore dan langsung dipantau Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya.
Pemasangan lambang negara ini bagian dari mempercantik wajah kota menyambut HUT ke-530 Kota Tabanan. Sekaligus bagian dari meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Lambang negara ini finishingnya menggunakan cat black gold yang berbahan dari fiber dengan dimensi berat kosong 220 kilogram, berat rangka 55 kilogram serta berat total 275 kilogram.
Bupati Sanjaya mengatakan langkah yang dilakukan ini bagian dari komitmen menata wajah kota Tabanan. Selain itu juga bagian dari mempercantik kota jelang HUT ke-530 Kota Tabanan.
"Ini adalah langkah awal dan secara bertahap setelah Gedung Maria serta seputaran Gedung Maria, termasuk dengan Taman Bung Karno," ujarnya.
Tak hanya itu, fasilitas publik yang lainnya juga akan dipercantik. Serta dilengkapi dengan fasilitas agar publik bisa menikmati keindahan ruang publik yang telah disediakan oleh Pemerintah.
Untuk itu, Bupati Sanjaya berharap setelah lambang Burung Garuda Pancasila dipasang, begitupun fasilitas yang ada di seputaran Gedung Maria dan ruang publik lainnya supaya masyarakat sama-sama menjaga.
"Ayo kita jaga bersama supaya bisa dinikmati dalam jangka waktu lama. Karena partisipasi masyarakat merupakan faktor penentu dari kelestarian dan keindahan ruang publik yang ada," ajak Bupati Sanjaya.
Dia juga berharap dipasangnya lambang negara ini mampu menjadi ikon baru di Kota Tabanan dan masyarakat bisa merasa lebih nyaman dan bangga terhadap fasilitas layanan publik di Tabanan. 7des
1
Komentar