nusabali

Bakar Sampah, 2 Warung Terbakar

  • www.nusabali.com-bakar-sampah-2-warung-terbakar
  • www.nusabali.com-bakar-sampah-2-warung-terbakar

SEMARAPURA, NusaBali - Gara-gara bakar sampah, dua warung semi permanen di Banjar Bodong, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung terbakar, Rabu (1/11) pagi. Api dapat dipadamkan setelah 1 unit armada pemadam kebakaran (Damkar) dikerahkan ke lokasi. Kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta.

Informasi di lapangan, kebakaran bermula saat I Wayan Kuat, 70, membakar sampah di dekat bangunan semi permanen tersebut sekitar pukul 08.30 Wita. Setelah api menyala, Kuat meninggalkan lokasi untuk membeli masker ke warung. Kembali dari warung, api membesar dan merembet ke tumpukan ban bekas di areal lokasi. Kuat langsung meminta tolong kepada warga sekitar, namun api dengan cepat membesar dan menjalar ke warung semi permanen di dekat lokasi. 

Warga berusaha memadamkan api, namun kurang maksimal. Selanjutnya warga menghubungi petugas Damkar. Tak berselang lama, 1 unit mobil Damkar tiba di lokasi dan api dapat dipadamkan. Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan, setelah mendapatkan informasi personel Polsek Nusa Penida langsung turun ke TKP untuk ikut melakukan pemadaman api. Personel Polsek Nusa Penida sebanyak 14 orang bersama anggota Koramil Nusa Penida, dan 6 orang anggota Damkar Kecamatan Nusa Penida dibantu warga sekitar melakukan pemadaman api. “Saksi yang membakar sampah sudah kami amankan untuk penyelidikan lebih lanjut,” ujar Kompol Sumerta. 7 wan

Komentar