nusabali

Disperindag Gelar Pasar Murah Keliling Desa

  • www.nusabali.com-disperindag-gelar-pasar-murah-keliling-desa

Pj Bupati mengatakan pasar murah harus terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.

GIANYAR, NusaBali
Menyikapi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Gianyar menggelar pasar murah. Disperindag berencana menggilir kegiatan pasar murah dari desa ke desa. Masyarakat tampak antusias belanja di pasar murah yang digelar di Wantilan Pura Payogan Agung Ketewel, Kecamatan Sukawati, Jumat (3/11) pagi. 

Antusiasme terlihat dari kerumunan masyarakat yang antre membeli sembako. Pasar murah yang menggandeng Bulog ini ditinjau oleh Pj Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa didampingi Sekda Gianyar I Dewa Gede Alit Mudiarta, Camat Sukawati I Gede Daging, dan Prajuru Adat Desa Ketewel. Dewa Tagel menyampaikan, pasar murah harus terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Pasar murah akan mengendalikan inflasi karena harga sembako di pasaran lagi naik. “Ini menjadi salah satu tugas Pemkab Gianyar untuk menjaga daya beli masyarakat,” ungkap Dewa Tagel. 

Kadisperindag Gianyar, Ni Luh Gede Eka Suary menambahkan, pasar murah menyasar desa-desa, bergilir tiap desa di setiap kecamatan. “Kami menyasar masyarakat yang memang membutuhkan. Membantu mengurangi beban mereka untuk memenuhi kebutuhan hariannya,” ungkap Eka Suary. Disperindag Gianyar bekerja sama dengan Perum Bulog Kanwil Bali. Beras medium SPHP 5 Kg dijual Rp 52.000, minyak goreng 1 liter Rp 15.000, gula pasir 1 Kg Rp 15.000, detergent 1 liter Rp 13.000, telur ayam ras 1 krat Rp 47.000, dan bibit unggul padi hibrida Rp 67.500. 7 nvi

Komentar