Bupati Suwirta Hadiri Sosialisasi Awig-awig
SEMARAPURA, NusaBali - Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menghadiri sosialisasi atau pasobyah awig-awig Desa Adat Pasurungan, Kecamatan Dawan, Klungkung, Wraspati Paing Perangbakat, Kamis (2/11).
Hadir, Bendesa Madya Majelis Desa Adat (MDA) Klungkung Dewa Made Tirta, Camat Dawan Dewa Gede Widiantara, dan undangan lainnya. Bupati Suwirta mengingatkan pasupati awig-awig setelah direvisi. Seluruh krama wajib menati dan mengimplementasikannya di parahyangan, pawongan, dan palemahan sesuai ajaran Tri Hita Karana.
Bendesa Adat Pasurungan Ketut Laba mengatakan, awig-awig Desa Adat Pasurungan sudah tidak sesuai dengan perkembangan zaman. Berkat bimbingan dan tuntunan dari MDA, awig-awig selesai direvisi menyesuaikan peraturan yang lebih tinggi.
Awig-awig mengatur tentang kawasan tanpa rokok (KTR), pengelolaan sampah, dan kependudukan. “Terima kasih kepada tim penyusun dan tim penulis awig-awig. Awig-awig ini akan sangat membantu menuntun warga dalam berperilaku untuk menjaga kelestarian adat dan budaya,” ujar Ketut Laba. 7 wan
Komentar